Pemanfaatan AI dalam Pembuatan Bahan Ajar Menarik-Kekinian

Ilustrasi teknologi Artificial Intelligence-SpiceWorks-

BACA JUGA:TKD Cirebon Siapkan Langka Menangkan Prabowo-Gibran

Sedangkan AI Voice memungkinkan penggunanya untuk membuat suara AI baru dari awal dengan banyak pilihan bahasa, atau mengkloning suara sendiri dari rekaman audio singkat untuk kemudian dibuat menjadi audio baru berdasarkan Bahasa yang dipilih sehingga bisa sangat menghemat waktu dan tenaga.

Keunggulan lainnya adalah audio yang dihasilkan terdengar sangat natural seperti penutur asli. Nama platform AI Voice yang populer saat ini ialah elevenlabs.

Gambar animasi dan audio yang dihasilkan oleh beberapa platform tersebut bisa dimodifikasi oleh guru dann dijadikan sebuah video animasi pembelajaran yang menarik khususnya untuk pembelajaran Bahasa Inggris.

Seperti yang dikatakan oleh Wang dan Zhaogang dalam jurnal penelitiannya yang berjudul An Analysis on the Use of Video Materials in College English Teaching in China pada tahun 2015, ada tiga tujuan pengajaran bahasa Inggris dengan menggunaakn video pembelajaran, yang pertama adalah memfasilitasi pengembangan keterampilan bahasa pembelajar yang bukan penutur asli Bahasa Inggris.

BACA JUGA:Murkais : Pahami Rekam Jejak Calon Pejabat Bupati

Artinya videonya dapat memberikan banyak informasi kepada siswa khususnya yang bukan penutur asli Bahasa Inggris, menarik perhatian mereka untuk fokus pada materi dalam video, dan meningkatkan kompetensi linguistik komprehensif mereka.

Yang kedua adalah membina kompetensi siswa pada komunikasi antarbudaya sehingga dapat mendukung kompetensi komunikatif peserta didik dalam bahasa Inggris.

Ketiga adalah menumbuhkan nilai estetika dan kemampuan mengapresiasi video berbahasa Inggris yang bernilai seni kepada siswa.

Dalam hal ini, video tidak hanya menyajikan informasi tentang apa yang telah ditonton oleh siswa, namun juga diharapkan dapat membuat siswa memiliki kesan estetis terhadap video tersebut dalam benaknya sehingga bisa memberi semangat kepada mereka untuk berpikir mendalam dan mengkaji secara kritis.

BACA JUGA:Deadline Mepet, DPRD Kebut Usulan Pejabat Bupati

Contoh penggunaan video dalam pembelajaran yaitu penyampaian materi Descriptive Text pada mata pelajaran Bahasa Inggris. Penggunaan media pembelajaran berupa video dengan pemanfaatan AI Art Generator yang menghasilkan gambar animasi 3D dan AI Voice yang menghasilkan audio Bahasa Inggris membuat guru bisa menyajikan contoh teks deskriptif yang menarik dan lebih detail.

Hal tersebut dapat merangsang siswa dalam menafsirkan materi dengan tampilan tiga dimensi atau 3D dan memudahkan siswa mengamati serta mendeskripsikan karakter di dalam video untuk kemudian dituangkan kedalam teks deskriptif yang baik.

Penggunaan media pembelajaran berupa video animasi dengan bantuan AI tersebut telah diterapkan pada proses pembelajaran Bahasa Inggris materi Descriptive Text pada siswa kelas VII SMP Cirebon Islamic School (CIS) Full Day & Boarding yang pada pelaksanaannya dilakukan selama 3 kali pertemuan (3x80 menit).

Berdasarkan temuan hasil pengamatan penggunaan media tersebut, ditemukan bahwa adanya peningkatan persentase siswa yang telah mencapai tuntas. Ada sekitar 88,24% atau 15 siswa yang telah mencapai tuntas sedangkan 11,76% atau 2 siswa yang mencapai prestasi cukup.

Tag
Share