Di TPS Kampung Anies, AMIN Menang 55 Persen
Perolehan suara Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar meraih kemenangan mencapai 55 persen di TPS kampung halaman Anies Baswedan, Lingkung, Cipicung, Kelurahan/Kecamatan Kuningan.-ist-radar cirebon
Perolehan suara Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar meraih kemenangan mencapai 55 persen di TPS kampung halaman Anies Baswedan, Lingkung, Cipicung, Kelurahan/Kecamatan Kuningan.
Kemenangan Anies di kampung halamannya ini pun disambut antusias warga yang setia menunggu proses perhitungan suara. Terpantau, saat proses penghitungan berlangsung terdengar suara ibu-ibu meneriakan "Amin" setiap kali petugas menyebut satu suara sah untuk pasangan capres-cawapres nomor urut 01.
Hingga akhirnya penghitungan suara untuk Pemilihan Presiden-Wakil Presiden di TPS 02 pun dinyatalan selesai pada pukul 14.45 WIB. Hasilnya menyatakan perolehan suara untuk pasangan 01 Anies-Muhaimin meraih suara 116 suara, pasangan 02 Prabowo-Gibran 65 suara dan pasangan 03 Ganjar-Mahfud 29 suara.
"Total DPT di TPS 02 sebanyak 272 orang, namun yang datang ke TPS dan memberikan hak pilihnya sebanyak 212 orang dan 2 suara tidak sah. Hasil akhir perolehan suara, pasangan 01 unggul 55 persen, 02 meraih 31 persen dan 03 meraih 14 persen, " ungkap ketua KPPS 02 Fuad Efendi.
BACA JUGA:Pemkab Cirebon Raih Predikat BAIK dalam Penerapan Merit Sistem 2023
Sementara itu, kemenangan pasangan Amin di TPS 02 ini seketika disambut riuh sejumlah warga Lingkung Cipicung. Mereka pun berharap pasangan Anies-Muhaimin bisa memenangkan Pemilu 2024 ini.
"Kami senang Pak Anies menang di TPS 02, semoga di daerah lain juga AMIN menang. Untuk perubahan Indonesia ke depan lebih baik," terang Nung Marzuki perwakilan warga Lingkung Cipicung yang juga tetangga dekat kediaman Anies semasa kecil.
Sedangkan mertua Calon Presiden Nomor urut 01 Anies Rasyid Baswedan menyempatkan diri menyalurkan hak pilihnya di TPS 02 Lingkung Cipicung, Kelurahan/Kecamatan Kuningan, Rabu (14/2).
Adalah H Said Ganis (89) dan istri Hj Fatiyah tiba di TPS dengan ditemani seorang asisten rumah tangga tiba di TPS 02 sekitar pukul 10.30 WIB. Kehadiran orang tua dari Fery Farhati tersebut mendapat sambutan hangat warga yang sudah berkumpul di TPS. Mereka menyalami bahkan ada juga yang meminta berfoto dengan mertua Capres Anies Baswedan tersebut.
BACA JUGA:138 Desa Diisi Penjabat Kuwu
Setelah menunggu sekitar 15 menit, petugas KPPS pun memanggil nama mertua Anies Baswedan tersebut untuk memberikan hak pilihnya. Diawali Hj Fatiyah disusul kemudian H Said dipersilakan mengambil kertas suara lalu berjalan menuju kotak suara.
"Alhamdulillah saya masih bisa memberikan hak suara saya di Pemilu 2024. Harapan saya semoga proses Demokrasi ini bisa berjalan aman dan lancar," ujar H Said.
Sementara itu, salah satu warga Kuningan Pendi Hendaryadi mengaku bangga pada kertas suara Pemilu tahun ini mencantumkan gambar Caperes Anies Baswedan seorang tokoh kelahiran Kuningan. Tak hanya itu, Pendi mengaku pernah mengenal Anies saat masih kecil dulu.
"Rumah saya persis di samping rumah Pa Anies. Waktu kecil saya pernah bermain di rumahnya, bahkan saya pernah dikejar beliau karena iseng mengambil mainannya sampai saya jatuh. Sekarang wajah beliau ada di surat suara Pemilu sebagai Capres. Saya sangat bangga," kata Pendi. (ags)