Prabowo-Gibran “Kuasai” Al Zaytun

TPS KHUSUS: Para santri di Pondok Pesantren Al Zaytun Kabupaten Indramayu menyalurkan hak pilihnya di TPS yang disediakan di dalam pondok.-istimewa-radar cirebon

GANTAR-Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming menang telak di Ponpes Al Zaytun. 

Berdasarkan hasil sementara perolehan suara dari 4 TPS yang disiapkan di Pondok Pesantren terbesar se-Asia Tenggara yang terletak di Desa Mekarjaya Kecamatan Gantar itu, pasangan Prabowo-Gibran mendulang 811 suara atau sekitar 96 persen dari total sebanyak 846 suara sah.

Dua pesaingnya yakni paslon nomor urut 1, Anies-Cak Imin memperoleh sebanyak 32 suara atau sekitar 4 persen.

Sedangkan nomor urut 3 pasangan Ganjar-Mahfud hanya mendapatkan suara atau sekitar 0,4 persen. Sementara jumlah surat suara tidak sah terdata sebanyak 7 lembar atau sekitar 0,8 persen.

BACA JUGA:Baru Pertama Kali TPS RSDGJ

Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Gantar, Carno SPd mengklaim, proses pemungutan dan penghitungan suara di 4 TPS Ma’had Al Zaytun berlangsung dengan tertib dan lancar.Walau diakuinya, saat proses pemungutan suara sempat terkendala cuaca buruk. 

Sebelumnya, empat TPS tersebut berada halaman depan gedung Bazhaar atau sekitar 50 meter di depan pintu masuk sebelah selatan diluar komplek Ma’had Al Zaytun.

Disediakan penutup berupa tenda yang terpasang berjejer. Namun karena hujan deras, lokasi TPS dipindahkan ke dalam gedung. “Pagi hujan deras, TPS terpaksa dipindahkan ke dalam gedung,” katanya.

Carno menyatakan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indramayu memang menyediakan 4 TPS di Ma’had Al Zaytun pada Pemilu 2024 ini. Satu TPS reguler dan 3 TPS Khusus yakni TPS 901, 902 dan 903.

BACA JUGA:Prabowo Menang di Lapas

“Jumlah total pemilih yang terdata pada DPTb 3 TPS Khusus Al Zaytun itu sebanyak 814 orang. Sedangkan TPS reguler dengan nomor 45 jumlahnya sebanyak 68 pemilih,” ungkapnya. (kom/oni)

Tag
Share