Sempoa SIP TC Pekalipan Terdepan Gelar Abacus Kids Fest 2024

POTENSI ANAK: Sempoa SIP TC Pekalipan Terdepan mengadakan kegiatan internal bertajuk Abacus Kids Fest 2024.-ist-radar cirebon

Sempoa SIP TC Pekalipan Terdepan mengadakan kegiatan internal bertajuk Abacus Kids Fest 2024. 

Salah satu acaranya adalah lomba sempoa internal yang pesertanya adalah seluruh siswa-siswi Sempoa SIP Pekalipan Terdepan. Lomba tersebut digelar di Ballroom Hotel Grage, Kota Cirebon, pada Minggu 28 Januari 2024.

Lomba sempoa internal ini diikuti oleh siswa-siswi level starter sampai dengan level graduate. Jumlah peserta yang ikut kurang lebih 80 siswa-siswi. Lomba ini sendiri merupakan salah satu kurikulum wajib yang harus diikuti oleh seluruh siswa Sempoa SIP Pekalipan Terdepan.

Selain lomba sempoa internal, juga ada pemberian apresiasi berupa pemberian piala seluruh siswa yang telah mengikuti berbagai lomba yang diselenggarakan pada tahun 2023 oleh Sempoa SIP Indonesia, baik lomba nasional maupun internasional.

BACA JUGA:Siskaeee Gugat Praperadilan, Polda Metro Jaya Bilang Begini

Kemudian, ada juga pemberian penghargaan untuk orang tua dan siswa melalui pemilihan the best student dan the best parents. “Serta unjuk keahlian di luar sempoa dan parenting dengan tema cara membentuk mental juara pada anak,” jelas Director Sempoa SIP TC Pekalipan, Lia Dahliana AMd kepada Radar Cirebon, Minggu 4 Februari 2024.

Lia Dahliana menjelaskan, berbagai kegiatan itu selain ajang silaturahmi seluruh keluarga besar Sempoa SIP Pekalipan Terdepan, juga sebagai bentuk apresiasi untuk seluruh siswa yang memperoleh juara dan motivasi untuk seluruh siswa sekaligus sebagai edukasi untuk orang tua bahwa penting peran orang tua dalam membentuk mental juara pada anak.

“Peran orang tua sangat diperlukan. Karena orang tua adalah sumber kekuatan dan inspirasi bagi anak-anak. Jadilah teladan yang menginspirasi dan berikan anak-anak pembelajaran yang berharga," sambung Lia Dahliana.

Dikatakan, melalui ajang lomba sempoa internal, pihaknya membentuk mental juara pada anak. Lewat lomba itu, anak mampu melihat kekuatan dan kelemahannya. “Mari bentuk mental juara bersama Sempoa SIP TC Pekalipan Terdepan," tandas Lia Dahliana. (rc)

Tag
Share