Creta Facelift Hadir di Hyundai Kalijaga Mandiri
TERBAIK DI KELASNYA: Hyundai Creta Facelift kini telah hadir di Hyundai Kalijaga Mandiri yang tersedia dalam 4 varian,-ABDULLAH-RADAR CIREBON
Kedua model ini memiliki performa andal dan fitur canggih yang dirancang untuk berpetualang, memberikan kenyamanan, kepercayaan diri, dan pengalaman berkendara yang tak tertandingi.
Erwin menjelaskan bahwa hadirnya Creta Facelift ini melanjutkan komitmen Hyundai untuk lebih banyak memperkenalkan model N Line di Indonesia.
“Kami menghargai antusiasme luar biasa masyarakat Indonesia terhadap Hyundai Creta dan dengan bangga memperkenalkan New Creta N Line,” katanya.
Untuk memberikan pilihan yang lebih beragam kepada masyarakat, Erwin menambahkan, mereka juga memperkenalkan New Creta yang dilengkapi dengan berbagai inovasi canggih. Dengan hadirnya mesin turbo di New Creta N Line, desain yang lebih agresif, dan teknologi konektivitas unggulan Hyundai Bluelink, New Creta N Line dan New Creta dirancang untuk memenuhi kebutuhan mobilitas para pengemudi di Indonesia.
Pihaknya menerangkan, Hyundai New Creta N Line Turbo dan New Creta menyuguhkan beragam pilihan yang dirancang untuk pencinta otomotif yang mencari kombinasi desain bold, sporty, serta performa unggul.
Dilengkapi dengan pilihan mesin turbo dan teknologi inovatif seperti Hyundai Bluelink, sistem infotainment canggih, serta fitur kenyamanan terkini, New Creta N Line dan New Creta menjadi solusi ideal untuk berbagai kebutuhan perjalanan sehari-hari.
Dengan fleksibilitas yang luar biasa, kedua model ini siap menemani pengemudi dalam berbagai aktivitas, mulai dari perjalanan harian hingga petualangan jarak jauh.
New Creta N Line dilengkapi dengan pilihan mesin 1.5L Turbo GDi dengan transmisi DCT 7-speed, yang menghasilkan tenaga hingga 160 PS dan torsi 253 Nm, memberikan performa unggul di kelasnya.
Model ini dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara penuh gaya, kenyamanan, dan tenaga yang memukau, menjadikannya pilihan ideal bagi mereka yang menginginkan kendaraan dengan karakter sporty yang kuat namun tetap nyaman untuk digunakan sehari-hari. (abd)