Segera Gelar PAW di Senayan
Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Adies Kadir.-jpnn-radar cirebon
BACA JUGA:Telkom Kolaborasi dengan Rumah BUMN
Presiden juga telah melantik pejabat-pejabat lainnya seperti kepala badan dan kepala lembaga, utusan khusus, hingga staf khusus pada Selasa (22/10). Sejumlah politikus yang merupakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI turut dilantik menjadi menteri atau setingkat menteri dalam Kabinet Merah Putih.
Tercatat, ada sembilan nama anggota DPR yang diangkat menjadi menteri oleh Prabowo, yakni Meutya Hafid (Menteri Komunikasi dan Digital), Nusron Wahid (Menteri Agraria dan Tata Ruang). Maman Abdurrahman (Menteri Usaha Mikro Kecil dan Menengah), dan Ace Hasan Syadzily (Gubernur Lemhannas).
Lalu, ada Sugiono (Menteri Luar Negeri), Fadli Zon (Menteri Kebudayaan), Prasetyo Hadi (Menteri Sekretaris Negara), Teuku Riefky Harsya (Menteri Ekonomi Kreatif), dan Faisol Riza (Wakil Menteri Perindustrian). (ast/ant/jpnn)