TK Baitul Makmur Peringati Hari Santri Nasional

HARI SANTRI: TK Baitul Makmur memperingati Hari Santri Nasional dengan lomba azan dan lomba fashion show pada Selasa (22/10).-TK BAITUL MAKMUR FOR RADAR CIREBON -

Memperingati Hari Santri Nasional, TK Baitul Makmur menggelar lomba azan dan fashion show pada Selasa (22/10). 

Para peserta didik sangat antusias mengikuti lomba dengan mengenakan busana khas santri, yakni busana muslim untuk peserta didik perempuan, serta baju koko, peci hitam, dan sarung bagi peserta didik laki-laki.

Kepala TK Baitul Makmur, Lien Indriyanti MPd, menuturkan bahwa dalam peringatan Hari Santri Nasional ini, TK Baitul Makmur mengambil tema ”Mari Membangun Bangsa yang Berkarakter dan Berakhlak Mulia.” 

Melalui tema tersebut, diharapkan peserta didik memiliki semangat juang seperti para santri dalam menjaga agama agar dapat membangun bangsa.

”Mereka sangat antusias untuk mengikuti lomba kali ini, terlihat dari persiapan mereka,” jelasnya.

Jenis lomba yang dihadirkan dalam kegiatan peringatan Hari Santri Nasional ini dipilih berdasarkan kebutuhan peserta didik dalam menghadapi kegiatan lomba yang akan dilaksanakan di tingkat kota oleh beberapa SDIT atau instansi pemerintah lainnya. 

Sehingga, kegiatan ini sekaligus mempersiapkan mereka untuk mengikuti berbagai lomba ke depan. 

”Ini menjadi pembekalan bagi mereka untuk lebih siap mengikuti lomba di luar sekolah, sehingga mereka juga bisa berprestasi di mana pun,” ungkapnya.

Diharapkan melalui kegiatan ini, para peserta didik selalu memiliki semangat juang seperti para santri.

Dengan demikian, di masa depan, mereka bisa menjadi pemimpin yang mencintai Allah SWT dan Rasulullah SAW serta berpegang teguh pada agama Allah SWT.

”Kegiatan ini turut diikuti oleh seluruh peserta didik, baik kelompok bermain maupun peserta didik TK Baitul Makmur. Pengumuman pemenang pun dilakukan langsung pada hari yang sama,” tukasnya. (apr)

Tag
Share