Penjabat (Pj) Bupati Cirebon Drs H Wahyu Mijaya SH MSi menyebutkan, inflasi di Kabupaten Cirebon masih terada di titik aman. Hal itu, diungkap oleh Pj Bupati Cirebon usai rapat koordinasi (rakor) inflasi dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Senin (22/7).
“Terkait dengan perkembangan inflasi, kita masih terjaga di 1,43 persen. Artinya masih berada di bawah rata-rata Provinsi Jawa Barat di angka 2,38 persen atau bahkan di bawah rata-rata nasional di angka 2,51 persen,” papar Wahyu Mijaya.
Menurutnya, jika dibandingkan dengan rata-rata inflasi Provinsi Jawa Barat tersebut, inflasi di Kabupaten Cirebon berada di titik aman. Pihaknya juga bakal terus memantau harga kebutuhan pokok masyarakat (Kepokmas) di Kabupaten Cirebon.
“Kalau kita lihat, ada beberapa item yang menjadi faktor pendorong inflasi seperti cabai, beras, dan daging ayam. Tapi, alhamdulillah di Cirebon masih relatif terjaga,” ujarnya.
BACA JUGA:Kejari Kota Cirebon Peringati HBA Ke-64
Disinggung soal harga, stok dan suplai beras, Wahyu memastikan stok beras di Kabupaten Cirebon masih tercatat aman. Selain masih banyak ketersediaan beras di Gudang Bulog, juga banyak sawah di Kabupaten Cirebon yang sudah panen.
“Beras masih kita lihat, perkembangan dan kondisinya. Kalau kita lihat di Bulog, masih relatif aman. Harga juga tidak signifikan dan relatif stabil,” jelasnya.
Sementara itu, berdasarkan informasi yang dihimpun Radar Cirebon dari Pasar Pasalaran Kabupaten Cirebon per hari Senin (22/7), harga beras premium 1 di harga Rp16 ribu/kg, beras medium dijual Rp13 ribu/kg, kedelai di harga Rp15 ribu/kg, cabai merah di harga Rp35 ribu/kg, cabai merah keriting di harga Rp40 ribu/kg, cabai rawit merah di harga Rp70 ribu/kg.
Sementara itu, cabai rawit hijau di harga Rp50 ribu/kg, bawang merah Rp20 ribu/kg, bawang putih Rp40 ribu/kg, bawang kanting Rp44 ribu/kg, jagung di harga Rp 10 ribu/kg, gula pasir di harga Rp17 ribu/kg.
BACA JUGA:Rapat Besar Jelang Sidang PK Saka Tatal, Titin: Ada Banyak Hal yang Dibahas
Sementara itu, minyak goreng di harga Rp17 ribu/kg, minyak goreng kemasan Rp18 ribu. Tepung terigu curah di harga Rp10 ribu/kg, tepung terigu kemasan segitiga biru di harga Rp11 ribu/kg, daging sapi kualitas satu di harga Rp135 ribu/kg, daging ayam ras dijual seharga Rp34 ribu/kg, ikan kembung Rp32 ribu/kg, dan telur ayam negeri dijual seharga Rp28 ribu/kg. (cep)