CIREBON- Pemkot Cirebon mengapresiasi Polres Cirebon Kota atas kerja sama yang baik dalam menjaga kondusifitas wilayah.
Pj Walikota Drs H Agus Mulyadi MSi mengapresiasi kesuksesan tahapan-tahapan kegiatan nasional yang telah dilalui, termasuk Pileg, Pilpres, dan Pemungutan Suara Ulang (PSU), berkat dukungan dari semua pihak.
BACA JUGA:Gus Mul Sudah Ketemu Ono, Apresiasi Namanya Masuk Bursa Calon Kepala Daerah Melalui PDIP
BACA JUGA:Sidang Praperdilan Pegi Setiawan, Polda Jabar: Semua Sesuai Prosedur
"Kami berharap kolaborasi yang sudah terjalin dapat terus ditingkatkan demi menghadapi tahapan Pilkada serentak yang akan datang,” ujar Agus Mulyadi, saat menghadiri syukuran Hari ke-78 Bhayangkara di Aula Sanika Satyawada Polres Cirebon Kota, Senin 1 Juli.
Dalam acara tersebut, penghargaan diberikan kepada kuwu/lurah dan personel yang berprestasi.
Kapolres Cirebon Kota, AKBP Muhammad Rano Hadiyanto SIK MM, menyampaikan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat dan instansi terkait yang telah bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Cirebon.
BACA JUGA:Pilkada Kota Cirebon, Organisasi Sayap PDIP Tetap Dukung Bamunas
BACA JUGA:Disway Network-B Universe Sepakat Kolaborasi dan Kerjasama
“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Forkopimda, instansi terkait, dan stakeholder yang telah menjaga situasi Kamtibmas. Ke depan, kami sangat mengharapkan doa dan dukungan dalam menghadapi Pilkada serentak tahun 2024,” tutur Kapolres.