3 Kecamatan di Wilayah Timur Cirebon Terendam Banjir, Dinsos Gercep Bantu Makanan

Sabtu 25 May 2024 - 11:30 WIB
Reporter : Raswidi Hendra Suwarsa
Editor : Raswidi Hendra Suwarsa

BACA JUGA:Keluarga Vina Sebut Rumah Linda di Kawasan Arya Kemuning Depan CSB Mall, tapi Sudah Lupa Patokannya

Pj Bupati Cirebon Drs Wahyu Mijaya SH MSi langsung berangkat ke lokasi banjir dan berdialog dengan beberapa perwakilan masyarakat terdampak banjir.

Kata Wahyu, pihaknya sudah menginstruksikan kepada dinas terkait seperti BPBD, Dinas Sosial, dan lainnya untuk segera turun dan membantu korban banjir.

“Kita sudah minta BPBD untuk melakukan upaya tanggap darurat. Kesehatan warga terdampak juga kita perhatikan. Puskesmas sudah kita minta siaga."

BACA JUGA:Hanya 73 Persen Peserta JKN yang Aktif Bayar Iuran

"Selain itu, makan warga terdampak juga akan kita perhatikan karena mereka otomatis tidak bisa memasak sekarang," jelasnya.

Langkah konkretnya, kata Wahyu, pihaknya sudah berkoordinasi dengan BBWS Cimanuk-Cisanggaraung dan instansi terkait lainnya untuk mencari solusi dari banjir yang kerap terjadi di bagian timur Kabupaten Cirebon.

Kategori :