Dibangun Taman Biar Gedung DPRD Lebih Estetika, Eh Terhalang Karena Ada Tiang PLN

Sabtu 16 Mar 2024 - 09:00 WIB
Reporter : Raswidi Hendra Suwarsa
Editor : Raswidi Hendra Suwarsa

BACA JUGA:Program Kotaku Rusak, Proyek Rp11 Miliar di Pesisir Kota Cirebon

Kata dia, tidak ditutupi pagar keberadaannya, dan diperuntukan untuk masyarakat. 

“Tapi memang, kurang indah. Karena ada tiang listrik. Kami juga sudah mengajukan permohonan agar ada penataan kabel"

"Dan kalau boleh tiangnya dipindahkan,” kata Wawan. 

BACA JUGA:Siapkan Formasi untuk Fresh Graduate dan IKN

“Lahan untuk tiang pun sudah kami siapkan di dalam. Kan kurang bagus ada tiang disitu. Ditambah di depan Pataraksa. Masa ada tiang listrik begitu,” lanjutnya. 

Permohonan itupun, sambung dia sudah dilayangkan pihak Setwan ke PLN sebanyak dua kali. Hanya saja belum ada jawaban resmi dari pihak PLN.

“Intinya, kami memohon agar kabel dan lainnya bisa ditata lagi. Ini kan taman terbuka, tempat umum. Kalau terjadi insiden gimana. Harus ditata,” katanya.  

BACA JUGA:Dapur Umum Sudah Tutup

Selain berkirim surat, koordinasi dengan PLN tetap dilakukan. Pihaknya dijanjikan untuk penataan akan dilakukan pasca pemilu.

Disinggung soal anggarannya berasal dari APBD Kabupaten Cirebon, nilainya di bawah Rp200 juta. 

“Kan ini juksung. Semoga nanti setelah jadi bisa menjadi ikon baru di depan Kantor DPRD ada taman yang bisa dimanfaatkan untuk masyarakat umum,” pungkasnya. 

 

Kategori :