Sekda Dian Minta Pencak Silat Terus Dilestarikan

Kamis 28 Dec 2023 - 19:16 WIB
Reporter : Deden F
Editor : Deden F

Sekda Kuningan Dr H Dian Rachmat Yanuar MSi berharap agar seni pencak silat sebagai warisan budaya dapat terus dilestarikan terhadap generasi penerus bangsa. 

Hal ini diungkapkan Sekda Dian saat menghadiri gelaran Dirgahayu ke-2 DPD PPSI (Persatuan Pencak Silat Indonesia) Kuningan bertajuk Ngahirupkeun Seni Tradisi Sangkan Pendekar Bisa Ngahiji di GOR Ewangga, kemarin (27/12).

Tampak beberapa tamu undangan seperti Ketua KONI Kuningan HM Ridho Suganda SH MSi, Ketua KORMI Kuningan Hj Ika Siti Rahmatika SE, Sultan Sepuh Keraton Kasepuhan Cirebon Raden Heru Rusyamsi Arianateraja, serta perwakilan Forkopimda Kuningan. 

Termasuk Pembina DPD PPSI Kuningan H Dudy Pamuji MSi, Ketua Umum DPD PPSI Kuningan Kiai M Ali Subhan, Disporapar, Disdikbud hingga pimpinan paguron dan pegiat pencak silat.

BACA JUGA:Kapolda Metro Jaya: Perlu Strategi untuk Menahan Firli Bahuri

"Pencak silat merupakan suatu kebanggaan karena sebagai salah satu seni pertunjukan asli Indonesia. Gemanya saat ini telah mendunia, dan banyak negara yang turut serta dalam meramaikan khazanah seni bela diri pencak silat ini," kata Sekda Dian, kemarin (28/12).

Maka sebagai warga negara yang baik, lanjutnya, harus senantiasa bisa menghargai, melakoni, dan mengupayakan agar segala jenis kebudayaan di Indonesia selalu eksis dan melestarikan.

“Untuk itu, saya haturkan terima kasih, dan apresiasi setinggi-tingginya kepada kepengurusan DPD PPSI Kabupaten Kuningan. Sebab senantiasa menjaga dan merawat keberadaan seni bela diri pencak silat ini," ucapnya.

Menurutnya, hal itu merupakan tanggung jawab bersama untuk selalu memastikan kebudayaan milik bangsa, agar tetap dijaga dan diwariskan kepada anak cucu di masa mendatang. Sehingga tidak ada lagi istilah kebudayaan dicuri oleh negara-negara lain.

BACA JUGA:Jadi Pembicara di Masa Kesetiaan Anggota, Ajak Santri Utamakan Pendidikan Karakter

"Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Pencak Silat Indonesia Kabupaten Kuningan yang kedua tahun. Meskipun baru menginjak usia 2 tahun, tetapi saya berharap banyak bahwa DPD PPSI dapat mengorganisir para pegiat pencak silat dan paguron pencak silat di Kuningan. Tentunya untuk bisa mengoptimalkan peran serta pencak silat, agar bisa berbicara banyak di pentas regional maupun nasional," harapnya.

Sementara Ketua Umum DPD PPSI Kuningan Kiai M Ali Subhan mengucapkan rasa terima kasih kepada pemerintahan daerah, karena telah mendorong serta mendukung di setiap kegiatan DPD PPSI Kabupaten Kuningan. Sebagai pecinta seni dan budaya, sudah sepatutnya berusaha untuk mengharumkan nama baik Kabupaten Kuningan.

“Kami segenap keluarga besar DPD PPSI Kabupaten Kuningan memohon doa dan restunya, kepada para undangan agar DPD PPSI ke depan bisa memberikan kontribusi yang sebaik-baiknya. Mampu mengharumkan nama baik Kuningan di kancah regional maupun internasional, dan menjadikan pencak silat bisa menjadi icon di Kabupaten Kuningan dengan sebutan kampung silat," pungkasnya.(ags)

Kategori :

Terkini

Senin 23 Dec 2024 - 20:48 WIB

Pastikan Natal Aman-Kondusif

Senin 23 Dec 2024 - 20:47 WIB

Korupsi Rp300 Triliun, Vonis Ringan

Senin 23 Dec 2024 - 20:43 WIB

Gerindra Tegaskan Tidak Menyerang PDIP

Senin 23 Dec 2024 - 20:19 WIB

BNSP Meluncurkan LSP P3 di Cirebon