H Udin Imbau Pendukungnya Tunggu Hasil Akhir KPU Kuningan

Kamis 28 Nov 2024 - 21:20 WIB
Reporter : M Hasanuddin
Editor : M Hasanuddin

KUNINGAN – Calon Wakil Bupati Kuningan H Udin Kusnedi menyampaikan apresiasi bagi seluruh tim pemenangan dan relawan atas kerja keras dalam mendukung perjuangan politik di Pilkada 2024. Hal ini disampaikan usai melakukan pencoblosan di TPS Sukamukti, Kuningan, Rabu (27/11).

”Saya ucapkan terima kasih atas seluruh tim pemenangan yang sudah berjuang bersama, mulai dari tahapan pendaftaran, pengambilan nomor urut, masa kampanye, masa tenang, hingga pencoblosan hari ini. Alhamdulillah, semua berjalan dengan baik,” ujarnya.

Terkait laporan suara dari tingkat basis, H Udin Kusnedi menyebut hasil sementara yang diterima dari tim pemenangan dan relawan menunjukkan perkembangan positif. Sehingga optimis untuk meraih kemenangan untuk kontestasi Pilkada Kuningan.

Meski begitu, ia menekankan pentingnya menunggu hasil resmi dari KPU Kuningan. ”Kita tetap harus melihat hasil resmi dari KPU untuk suara yang diraih. Semoga hasilnya adalah yang terbaik untuk Kuningan,” katanya.

Pihaknya juga menyebutkan, bahwa tim pemenangan telah mempersiapkan pusat pemantauan di Graha Ahmad Bagja, untuk melihat perhitungan internal dari setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS). Semoga seluruh masyarakat Kuningan dapat menerima hasil pilkada dengan bijak.

”Pilkada sudah selesai, maka kita sambut siapa pun bupati terpilih. Semua adalah putra-putri terbaik Kuningan. Saya berharap masyarakat bisa menerima hasil pilkada dengan bijaksana,” ungkapnya.

Ia mengingatkan bahwa kontestasi politik adalah bagian dari demokrasi, dan yang terpenting adalah menjaga persatuan pasca pilkada.

”Saya sudah berikhtiar melakukan yang terbaik di setiap tahapan kampanye tanpa melanggar aturan. Jadi, kita serahkan semuanya pada hasil akhir,” pungkasnya. (ags)

 

Kategori :

Terpopuler

Minggu 12 Jan 2025 - 21:35 WIB

Jalan Santai Berhadiah Mobil

Minggu 12 Jan 2025 - 20:21 WIB

Ikut Ajang Internasional

Minggu 12 Jan 2025 - 19:31 WIB

Pro dan Kontra tentang Childfree

Minggu 12 Jan 2025 - 19:29 WIB

Beristirahat