INDRAMAYU-Calon Bupati Indramayu, Hj Nina Agustina SH MH CRA, melanjutkan kegiatan kampanye di wilayah Kecamatan Jatibarang dan Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu, Jumat (11/10).
Berdasarkan pantauan Radar Indramayu, kedatangan Cabup Nina didampingi oleh mantan Bupati H Supendi dan tim relawan pemenangan pasangan calon (paslon) Nina-Tobroni.
Kehadiran rombongan paslon nomor urut tiga tersebut disambut meriah oleh ribuan warga Desa Sukalila, Kecamatan Jatibarang.
Pengasuh Pondok Pesantren Darussalam Sukalila, Nyai Syafuroh, bersama sejumlah tokoh masyarakat, turut menyambut kedatangan calon bupati petahana itu.
BACA JUGA:Kawal Lumbung Padi Nasional
Di hadapan Cabup Nina, Nyai Syafuroh mengajak seluruh pengurus Ponpes Darussalam dan warga Desa Sukalila untuk mendukung paslon nomor 3 pada Pilkada Indramayu mendatang.
“Mari kita dukung pasangan Nina-Tobroni. Ibu Nina sudah terbukti membangun Indramayu,” ujar Syafuroh yang disambut antusias oleh warga.
Sebagai Ketua Muslimat NU Kecamatan Jatibarang, Syafuroh juga mengingatkan Nina untuk memperhatikan Pondok Pesantren Darussalam serta pembangunan infrastruktur desa jika nanti terpilih sebagai bupati.
“Saya mendoakan agar Ibu Nina mendapatkan amanah dari masyarakat Indramayu,” pungkasnya. (han)