Meskipun demikian, revitalisasi Stadion Warung Jambu diharapkan dapat menjadi fasilitas yang mendukung generasi muda dalam mengembangkan bakatnya.
Dedi berharap atlet-atlet dari Majalengka dapat bersaing hingga tingkat nasional.
BACA JUGA:Dengan Inovasi Stryclone, Tim PC-Prove Solid Warriors Berhasil Cegah Kerugian Senilai Rp44 Miliar
"Majalengka memiliki banyak legenda, termasuk pemain-pemain nasional seperti Jajang Nurjaman yang berasal dari sini. Potensi anak-anak Majalengka sangat luar biasa," katanya.
"Saya yakin bahwa potensi anak-anak Majalengka ini, jika dikelola dengan baik, mereka bisa menjadi atlet-atlet tingkat nasional"
"Harapannya, dengan rehabilitasi ini, minat terhadap olahraga semakin meningkat dan memberikan keyakinan bahwa atlet-atlet Majalengka mampu berprestasi di tingkat nasional. Seperti Daffa Fasya, kiper timnas, yang juga berasal dari usia 20 tahun," katanya.