Didit Pamungkas Pimpin Kosgoro 1957 Kuningan
Ketua H Didit Pamungkas Kosgoro 1957 Kuningan, Jabar, bersama jajaran pengurus periode 2024-2029 telah resmi dilantik di Auditorium Linggarjati Kuningan, kemarin (25/8).-ist-radar cirebon
Kepengurusan Kosgoro 1957 Kuningan, Jabar, resmi dilantik untuk periode 2024-2029 di Auditorium Linggarjati Kuningan. Adapun ketua terpilih yakni H Didit Pamungkas, yang tak lain Anggota Fraksi Golkar DPRD Kuningan.
"Alhamdulillah Pengurus PDK Kosgoro 1957 Kabupaten Kuningan periode 2024-2029 telah resmi dilantik. Ini adalah kehormatan besar bagi kami untuk kepengurusan lima tahun ke depan, tentu akan dijaga sebaik-baiknya," kata Ketua PDK Kosgoro 1957 Kuningan H Didit Pamungkas, Minggu (25/8).
Pihaknya berkomitmen, akan bekerja keras dan berjuang bersama-sama demi mewujudkan visi dan misi organisasi. Sekaligus berkontribusi nyata bagi Partai Golkar dan masyarakat di Kuningan.
"Partai Golkar telah lama dikenal sebagai partai yang memiliki kekuatan besar, dan pengaruh signifikan dalam percaturan politik nasional," ucapnya.
BACA JUGA:Demo Ricuh, Pagar DPRD Nyaris Roboh
Tak lupa, pihaknya menyampaikan selamat atas terpilihnya Menteri ESDM RI Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Umum Partai Golkar. Semoga ini menjadi harapan baru bagi seluruh kader Partai Golkar di Nusantara.
"Kami yakin di bawah kepemimpinan beliau, Partai Golkar akan semakin solid dan mampu menghadapi tantangan ke depan dengan lebih baik," ungkapnya.
Sementara Ketua Harian DPD Partai Golkar Kuningan H Yudi Budiana mengucapkan selamat atas dilantiknya kepengurusan baru Kosgoro 1957 Kuningan di bawah kepemimpinan H Didit Pamungkas. Kosgoro 1957 tidak lepas hubungannya dari perjuangan Partai Golkar.
"Jadi dengan kehadiran Pengurus PDK Kosgoro 1957 Kuningan, sebetulnya ini baru terbentuk lagi. Sudah lama sekitar 10 tahun vakum, dan sekarang semoga kepemimpinan Pak Didit ini bisa lebih membesarkan lagi organisasi," harapnya.
BACA JUGA:Kampung Donor Griya Caraka Desa Kalikoa Diresmikan
Dirinya sangat apresiasi, atas pembentukan Kosgoro 1957 Kuningan oleh kepengurusan baru di bawah kepemimpinan H Didit Pamungkas.
"Tentu dengan terbentuknya Kosgoro 1957 Kuningan, tidak lain untuk membesarkan pula Partai Golkar di Kuningan. Kita sudah lalui Pileg dan Pilpres, dan itu sukses, sekarang kita menghadapi Pilkada 2024, semoga kita bisa sukseskan juga untuk Pilkada Kuningan," bebernya.
Sementara Calon Bupati Kuningan dari Partai Golkar Dr H Dian Rachmat Yanuar juga menyampaikan hal serupa. Ucapan selamat disampaikan kepada kepengurusan baru PDK Kosgoro 1957 Kuningan di bawah kepemimpinan H Didit Pamungkas. "Kita tahu bahwa Golkar adalah organisasi politik yang sangat kuat, solid dan punya sejarah panjang," terangnya.
Menurutnya, pelantikan Kosgoro 1957 Kuningan bukan hanya sebatas seremonial semata. Sebab ada tugas dan tanggung jawab berat untuk dikerjakan.