Saatnya Kembali Ke Puncak

Rezaldi Hehanussa latihan kelincahan jelang Persib Bandung melawan Dewa United, malam nanti. Rezaldi tidak dimainkan di pekan pertama Liga 1 Indonesia musim 2024/2025.-ist-radar cirebon

BACA JUGA:Turnamen Voli PBVSI dan Perwosi Cup IV Kuningan, Ridho: Anggaran Olahraga Perlu Ditingkatkan

"Kami sudah mempersiapkan diri selama sepekan untuk bisa menjalani pertandingan ini (lawan Dewa United). Kami siap menjalaninya dan saya berharap, kami bisa meraih kemenangan lagi," kata pemain Persib, Mateo Kocijan, dikutip laman resmi klub.

"Saya juga tidak merasa gugup karena kami telah melalui satu pertandingan dengan sangat baik dan siap untuk menjalani pertandingan ini (lawan Dewa United)," tambahnya.

Selepas menggasak PSBS dengan skor telak 4-1, Nick Kuipers dan kawan-kawan akan berburu kemenangan berikutnya di Pulau Dewata demi kembali ke puncak klasemen Liga 1 2024.

Dewa United diperkirakan mempertahankan skuad yang diturunkan di laga perdana. Alexis Messidoro, Jaja, dan Taisei Marukawa adalah andalan dalam membangun serangan. Bek tengah Risto Mitrevski jadi tumpuan barisan belakang.

BACA JUGA:PKS Kuningan Tolak Larangan Berjilbab bagi Anggota Paskibraka HUT RI

Sementara Persib berpeluang kembali menampilkan trio lini serang yang dihuni David Da Silva, Ciro Alves, dan Dimas Drajad. Nick Kuipers mengisi barisan belakang. Marc Klok terancam menepi lantaran masalah cedera. (rc)

Tag
Share