Jelang Akhir Jabatan, Anggota DPRD Kunker ke Bali, Belajar Soal Penguatan Kebudayaan

Pansus III DPRD Kabupaten Cirebon mempelajari penguatan kebudayaan di DPRD Kota Denpasar untuk diimplementasikan di Kabupaten Cirebon.-dokumen -tangkapan layar

Selama kunjungan, diskusi dua arah yang progresif terjadi antara kedua belah pihak. Salah satu topik yang dibahas adalah mengenai dukungan anggaran dari pemerintah daerah untuk kesejahteraan budayawan. 

BACA JUGA:Partai Golkar Cari Pasangan Buat Teguh, Kemungkinan Besar dengan Ayu

“Di Kabupaten Badung, ada hibah secara terus menerus. Besarannya disesuaikan dengan kebutuhan, seperti untuk Listibiya, lembaga yang menangani seni tradisional dan modern,” jelas Made Widiana. 

Contohnya, untuk kegiatan Pekan Budaya Daerah, Kabupaten Badung mengakomodasi kebutuhan Listibiya dengan hibah sebesar 960 juta rupiah.

“Kami akomodasi kebutuhan mereka dalam bentuk hibah sesuai yang diajukan,” pungkasnya.

Tag
Share