Jumat, 08 Nov 2024
Network
Beranda
Headline
Berita Utama
Wacana
Aneka Berita
Metropolis
Kabupaten
Kabupaten Cirebon
Kabupaten Kuningan
Kabupaten Indramayu
Kabupaten Majalengka
All Sport
Nasional
Internasional
Jawa Barat
Network
Beranda
Berita Utama
Detail Artikel
Rombak Pimpinan Fraksi, Ada Apa?
Reporter:
Deden F
|
Editor:
Deden F
|
Senin , 05 Aug 2024 - 19:30
rombak pimpinan fraksi, ada apa? ketua dprd kuningan nuzul rachdy mengumumkan perombakan pimpinan fraksi gerindra-bintang saat membuka rapat paripurna dprd kuningan, senin (5/8). padahal masa kerjanya sekitar 1 bulan lagi berakhir hingga dilantiknya anggota legislatif periode 2024-2029. sehingga perombakan tersebut memunculkan tanda tanya besar. dalam penyampaian resminya, nuzul rachdy mengungkapkan, jika unsur pimpinan dewan menerima surat dari internal fraksi gerindra. isinya yakni kaitan dengan pergantian pimpinan fraksi. "pimpinan dprd kuningan telah menerima surat dari fraksi gerindra, yang menginformasikan pergantian struktural pimpinan fraksi gerindra mulai hari ini," kata nuzul rachdy. berdasarkan surat tersebut, nurcholis mauludin syah ditunjuk sebagai ketua fraksi gerindra, h eman suherman sebagai wakil ketua fraksi, dan sri laelasari sebagai sekretaris fraksi. namun, pergantian struktural ini sempat menimbulkan berbagai reaksi. baca juga:ojk ajak pelajar dan mahasiswa hindari pinjol ilegal dan judol pengamat politik dan kebijakan daerah, soejarwo cukup menyayangkan pergantian ini dilakukan, ketika masa jabatan anggota dprd kuningan periode 2019-2024 tinggal satu bulan lagi. "kan pasca 9 september nanti, setelah pelantikan anggota dprd kuningan yang baru, pasti struktural pimpinan fraksi ini akan berubah lagi," ujarnya. ia menduga, bahwa pergantian ini berbau politis dan mempertanyakan hubungan ketua dpc gerindra dengan ketua fraksi sebelumnya, toto tohari. "ada apa dengan pergantian ketua fraksi ini? padahal saya lihat selama ini hubungan dede ismail dan toto tohari sangat harmonis," ujarnya. baca juga:terancam gagal,sepekan sebelum pelantikan anggota dprd, kpu belum tetapkan perolehan kursi pergantian struktural ini menjadi perhatian publik menjelang pilkada kuningan, dan berbagai spekulasi serta pertanyaan terus berkembang terkait alasan di balik keputusan tersebut. ketua fraksi gerindra dprd kuningan nurcholis mauludin syah menegaskan jabatan yang diterima sekarang merupakan amanah dari pimpinan partainya. oleh sebab itu, amanah yang diberikan akan dijalankan dengan penuh tanggung jawab. penunjukan ini merupakan bagian dari tugas yang diberikan dpc gerindra kuningan, dalam sisa masa jabatan 2019-2024. "sebagai kader partai, kami harus siap ditempatkan di mana saja," kata nurcholis saat dimintai keterangan persnya, senin (5/8). "kebetulan, hari ini saya ditugaskan menjadi ketua fraksi gerindra di dprd kabupaten kuningan. saya sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan ketua pak hdede ismail," imbuhnya. baca juga:produk lapas mejeng di mall ukm nurcholis, yang masih muda, merasa tugas ini adalah tanggung jawab besar. "posisi ketua fraksi bukanlah hal yang mudah, meskipun hanya satu bulan sisa jabatan ini. kita harus siap menanggung semua beban dan tanggung jawab yang diberikan oleh partai," ucapnya. selain itu, nurcholis juga menyebutkan persiapan untuk pelantikan periode 2024-2029 yang akan berlangsung pada september. "kami akan menyelesaikan seluruh sisa jabatan 2019-2024 dengan baik. gerindra tetap mengusung h dede ismail sebagai calon bupati kuningan untuk pilkada mendatang, sesuai instruksi dari dpp," jelasnya. ia menekankan, bahwa gerindra tetap kondusif dan seluruh anggota fraksi gerindra di dprd kuningan siap mendukung kader internal dalam pilkada. "meskipun saya masih muda dan baru satu periode menjadi anggota dewan, saya melihat tugas ini sebagai latihan dan persiapan untuk masa depan," katanya. baca juga:partitur untuk karya-karya mama djana dengan semangat dan dedikasi tinggi, nurcholis bertekad menjalankan amanah ini sebaik mungkin demi kemenangan gerindra di kuningan.(ags)
1
2
»
Tag
# fraksi gerindra-bintang
# ketua dprd kuningan
# nuzul rachdy
Share
Koran Terkait
Kembali ke koran edisi Radar Cirebon 06 Agustus 2024
Berita Terkini
Kolaborasi Pengentasan Permukiman Kumuh
Metropolis
5 jam
Walikota dan DPRD Bisa Tidak Gajian
Metropolis
6 jam
Kejanggalan Gedung Setda Kota Cirebon Sempat Diincar KPK
Headline
6 jam
Evaluasi Debat Pilkada Kota Cirebon: Tak Boleh Bawa Contekan, Lokasinya di Kabupaten Cirebon
Headline
6 jam
Mengenal Soerjadi Soerjadarma, Keturunan Kanoman Cirebon yang Jadi Perintis AURI
Headline
6 jam
Berita Terpopuler
Evaluasi Debat Pilkada Kota Cirebon: Tak Boleh Bawa Contekan, Lokasinya di Kabupaten Cirebon
Headline
6 jam
Guru Banyak yang Stres?
Wacana
10 jam
Kejanggalan Gedung Setda Kota Cirebon Sempat Diincar KPK
Headline
6 jam
Walikota dan DPRD Bisa Tidak Gajian
Metropolis
6 jam
Kuwu Ciwaringin Diberhentikan Sementara, Diduga Selewengkan Dana APBDes
Headline
10 jam
Berita Pilihan
Timnas Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah saat Kontra Bahrain, Menpora: Tidak Datang, WO
Headline
2 minggu
Timnas Indonesia Kalah Lawan China, Shin Tae Yong Beri Penjelasan Berikut
All Sport
3 minggu
Ranking FIFA Timnas Indonesia Anjlok, Hasil Arab Vs Bahrain Untungkan Indonesia
All Sport
3 minggu
Inilah Update Rangking FIFA Timnas Indonesia Terbaru Usai Tahan Imbang Bahrain
All Sport
3 minggu
Timnas Indonsia Turunkan Kekuatan Penuh, Yakin Bisa Curi Poin dari Bahrain
All Sport
1 bulan