Menparekraf Berikan Piagam, Talaga Biru Cicerem sebagai Obyek Wisata Terbaik di Indonesia

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyerahkan langsung piagam sekaligus menandatangani prasasti ADWI 2024 di area wisata Talaga Biru Cicerem, Selasa malam 23 Juli 2024.-dokumen -tangkapan layar

Dari dua objek wisata tersebut, telah merekrut 177 pemuda desa untuk bekerja sebagai petugas dan pengelola wisata. 

"Selain itu, di kawasan objek wisata juga terdapat 44 warung UMKM yang menjual produk-produk olahan masyarakat salah satunya gemblong biji durian"

BACA JUGA:PK Saka Tatal, Titin Tak Kuasa Menahan Air Mata: Dulu Saya Dihujat

"Yang terbaru kami sekarang punya sanggar seni degung dan calung yang pemainnya adalah para pemuda desa, dan kini semakin banyak yang antusias untuk belajar," terang Iim. 

Peraih penghargaan Person of The Year tahun 2023 dari Harian Umum Radar Cirebon itu mengaku bersyukur dengan terpilihnya Desa Kaduela sebagai 50 besar desa wisata terbaik di ajang ADWI 2024 ini. 

"Semoga dengan raihan penghargaan ini dan kedatangan Pak Menteri Sandiaga Uno ke desa kami menjadi berkah dan semakin banyak menarik wisatawan datang ke Cicerem dan Side Land," ujar Iim antusias. 

Tag
Share