Diskominfo Terus Lakukan Pemulihan Website Pemkot Cirebon

Website resmi Pemkot Cirebon (cirebonkota.go.id) masih belum dapat diakses hingga Jumat 5 Juli.-dokumen -tangkapan layar

CIREBON- Web milik Pemkot Cirebon terus dilakukan pemulihan.

Pasalnya, beberapa hari ini sejak tanggal 5 Juli 2024 lalu, web milik Pemkot Cirebon tidak bisa diakses.

Kepala Bidang Persandian dan Keamanan Informasi DKIS Kota Cirebon, Arya Dipahandi SH MKn mengatakan, bahwa proses pemulihan melibatkan perangkat daerah lainnya karena melibatkan data dari masing-masing perangkat daerah.

BACA JUGA:Belanda vs Turki: Ambisi Si Pesawat Kecil

“Kami telah mengagendakan untuk meminta data yang dimiliki dan memberikan pelatihan kepada admin website agar dapat memulihkan website,” ungkapnya.

Ia menambahkan bahwa dari 10 website yang beroperasi, delapan di antaranya sudah dapat diakses. Sementara dua website lainnya, yaitu cirebonkota.go.id dan bkpsdm.cirebonkota.go.id, masih dalam proses pemulihan.

“Sudah ada kemajuan dalam aksesnya, sisanya masih dalam tahap pemulihan,” tuturnya.

BACA JUGA:Kang Ujang : Imron Meninggalkan Kesan Baik Untuk Masyarakat Kabupaten Cirebon

Arya juga meminta agar masyarakat bersabar untuk dapat kembali mengakses informasi. Sementara itu, masyarakat dapat mengakses informasi melalui media sosial masing-masing perangkat daerah.

“Untuk sementara, informasi dapat diakses melalui media sosial resmi masing-masing perangkat daerah,” pungkasnya.

Seperti diketahui beberap waktu lalu, website Pemkot Cirebon mengalami dampak dari peretasan server Pusat Data Nasional (PDN) milik Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), sehingga web utama Pemkot saat ini belum dapat diakses.

BACA JUGA:Ditanya Apakah Maju dalam Pilkada, Gus Mul Justru Sodorkan Bahan Disertasi

Beberapa website Pemkot Cirebon yang terhubung dengan PDN juga tidak dapat diakses. 

Ma’ruf Nuryasa AP MSi, selaku Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (DKIS) Kota Cirebon, menjelaskan bahwa sebagian besar dari website yang tidak dapat diakses tersebut berisi program unggulan Pemkot Cirebon, tanpa ada data penting yang terkait dengan perangkat daerah atau data ASN.

Tag
Share