Jumat, 08 Nov 2024
Network
Beranda
Headline
Berita Utama
Wacana
Aneka Berita
Metropolis
Kabupaten
Kabupaten Cirebon
Kabupaten Kuningan
Kabupaten Indramayu
Kabupaten Majalengka
All Sport
Nasional
Internasional
Jawa Barat
Network
Beranda
Wacana
Detail Artikel
Urgensi Literasi Milenial
Reporter:
Bambang
|
Editor:
Bambang
|
Selasa , 02 Jul 2024 - 17:00
ilustrasi--
urgensi literasi milenial oleh: subandi mhum* pada era digital dan milenial seperti sekarang ini, banyak sekali anak muda yang mudah mengakses segala informasi hanya dengan mengandalkan internet saja. namun era yang sangat canggih ini bisa kita manfaatkan tidak hanya untuk menerima informasi, tetapi sebagai generasi milenial yang baik kita harus bisa membuat karya yang mendidik maupun menghibur. dengan catatan kita tidak boleh membuat karya dengan menjatuhkan atau menghina seseorang, suatu organisasi, dan agama tertentu. baca juga:kenapa dedi wahidi harus maju dalam pilkada indramayu 2024? sehingga kita bisa menjadikan gerakan literasi sebagai budaya anak muda di indonesia. untuk membentuk literasi menjadi minat pada generasi milenial, tentu harus memahami terlebih dahulu lingkungannya dalam bentuk sumber daya manusia maupun geografis. lalu membuat pemetaan dan konsep yang menarik untuk mendapatkan perhatian milenial sekitar terhadap literasi itu sendiri. misalnya, di daerah tertentu banyak pemuda yang menggemari dan bermain game online, maka kita bisa mengajak mereka untuk membuat youtube dengan konten game, atau membuat perlombaan game online yang ditampilkan dalam channel youtube game tertentu serta memberikan hadiah kepada pemenangnya. oleh karena itu, diperlukan pendekatan yang tepat dan efektif, sebagai contoh literasi digital dapat dilakukan dengan berdiskusi mengenai informasi yang sedang hangat diperbincangkan atau film tertentu. baca juga:penugasan gus mul-fitria jangan-jangan hanya formalitas, hingga sekarang belum ada konsolidasi cara tersebut dapat digunakan untuk mengajak milenial indonesia agar memahami literasi. bisa juga kita berdiskusi dengan membahas dan memotivasi mereka dengan cara menulis blog mulai dari pengalaman mereka atau bahkan yang lainnya, menonton video atau film motivasi yang berkaitan dengan anak muda yang sukses di dunia digital agar minat mereka terpancing ingin menjadi sukses. literasi digital sebagai langkah awal untuk menyadarkan masyarakat terutama kaum muda akan pentingnya literasi. teknologi terutama gadget yang sekarang berkuasa di kalangan masyarakat khususnya generasi milenial, membuat mereka enggan untuk belajar melalui buku. bahkan, orang tua pun banyak yang terfokus pada gadget karena asyik menonton video atau berkomunikasi melalui chatting. hal ini bisa kita jadikan suatu cara agar menimbulkan minat masyarakat terutama generasi milenial untuk membuat karya dengan memanfaatkan literasi digital yang sudah ada, yaitu membuat konten sesuai dengan hobi mereka di youtube atau aplikasi lainnya tentunya yang tidak menyinggung suatu organisasi atau kalangan tertentu. kreativitas yang tinggi harus diutamakan dan diperhatikan oleh generasi muda saat membuat konten agar mereka dapat bersaing sehat di dunia literasi digital dan dapat menjadikannya budaya yang baik. minat atau ketertarikan dari generasi muda yang berbeda-beda menyikapi literasi menyebabkan setiap orang memiliki ketertarikan yang berbeda-beda. baca juga:suhendrik dipasangkan dengan eti, herawan: ini kejutan lagi, dinamika jelang piwalkot makin menarik karena ketertarikan yang berbeda-beda inilah kita tidak bisa memaksakan setiap orang harus membudayakan salah satu jenis literasi saja, yaitu literasi baca tulis. literasi digital adalah salah satu contoh literasi yang kerap digunakan para milenial, seperti contohnya mereka memiliki hobi membuat video, menulis cerita, membuat kata-kata indah atau puisi, menonton film, memotret dan lain sebagainya. hal ini bisa kita manfaatkan untuk mengajak mereka mempublikasikan hasil karyanya ke media sosial agar banyak orang yang tahu mengenai karya yang mereka buat dan tanpa mereka sadari, mereka sudah menjadikan literasi digital sebagai budaya yang menginovasi mereka untuk berkarya dan berkembang. seharusnya kita jadikan budaya dikalangan generasi muda indonesia agar mereka terbiasa untuk menghasilkan karya yang bagus dan memotivasi banyak kalangan, sehingga generasi milenial bisa membuat perubahan yang baik di perkembangan digital dan menjadikannya sebagai budaya yang menginspirasi. baca juga:mulai sidang praperadilan, pengacara: ciri-ciri perong berbeda urgensi gerakan literasi apabila kita sebagai generasi muda memiliki literasi yang rendah maka banyak dampak yang akan kita alami, karena tingkat literasi rendah dapat mengakibatkan kehilangan atau penurunan produktivitas, tingginya beban biaya kesehatan, kehilangan proses pendidikan baik pada individu maupun pada tingkat sosial dan terbatasnya hak advokasi akibat rendahnya partisipasi sosial dan politik. oleh karena itu, memperkenalkan literasi digital pada masyarakat indonesia adalah salah satu cara yang cukup efektif untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan masyarakat khususnya generasi muda. sebagian besar dari mereka mungkin akan terus-menerus menyukai aktivitas menonton dan mendengarkan. literasi digital dengan cara menonton film dokumenter bersama di sebuah warung kopi atau aula kantor desa, lalu mendiskusikannya akan terkesan sangat menarik bagi kalangan muda yang memang masih kurang menyukai membaca. baca juga:mau makan siang gratis setiap hari? ini kegiatan komunitas kosong 3, cek lokasinya hal ini dapat dijadikan sebagai media pembelajaran sejarah bagi masyarakat terutama generasi muda di era seperti sekarang. tentunya sebagai generasi milenial kita harus selalu berkontribusi di dalam perkembangan digital dan revolusi literasi semakin berkembang nantinya sesuai perkembangan zaman. agar kita bisa menjadikan literasi sebagai budaya yang menyenangkan dan patut untuk dilestarikan serta wariskan kepada generasi selanjutnya agar tidak hilang tenggelam bersama zaman. sebagai generasi penerus bangsa kita kaum muda harus bisa berkarya dengan kemampuan dan kreativitas yang kita miliki agar kita tidak ketinggalan dengan negara berkembang lainnya. kita harus bisa menjadi pelopor penggerak kaum muda untuk berkreativitas dengan menjadikan literasi sebagai budaya yang tidak kalah menyenangkan dari budaya luar negeri. baca juga:menteri bumn pastikan peringatan hut ri di ikn gunakan listrik hijau oleh karena itu mari generasi muda indonesia menciptakan karya yang dapat kita tunjukan ke seluruh dunia, berkolaborasi dengan menggunakan kreativitas yang tinggi, menampilkan konten memiliki edukasi, membuat konten menghibur tanpa harus adanya sakit hati, dan harus bisa membanggakan kaum muda bahkan indonesia dengan karya kita. jangan berhenti berkarya dan berkontribusi dalam berbagai macam literasi agar generasi selanjutnya tetap mewariskan literasi sebagai budaya generasi muda khususnya generasi milenial di indonesia. (*) *penulis adalah dosen unu
1
2
3
»
Tag
Share
Koran Terkait
Kembali ke koran edisi Radar Cirebon 03 Juli 2024
Berita Terkini
Kolaborasi Pengentasan Permukiman Kumuh
Metropolis
4 jam
Walikota dan DPRD Bisa Tidak Gajian
Metropolis
5 jam
Kejanggalan Gedung Setda Kota Cirebon Sempat Diincar KPK
Headline
5 jam
Evaluasi Debat Pilkada Kota Cirebon: Tak Boleh Bawa Contekan, Lokasinya di Kabupaten Cirebon
Headline
5 jam
Mengenal Soerjadi Soerjadarma, Keturunan Kanoman Cirebon yang Jadi Perintis AURI
Headline
5 jam
Berita Terpopuler
Evaluasi Debat Pilkada Kota Cirebon: Tak Boleh Bawa Contekan, Lokasinya di Kabupaten Cirebon
Headline
5 jam
Guru Banyak yang Stres?
Wacana
9 jam
Kejanggalan Gedung Setda Kota Cirebon Sempat Diincar KPK
Headline
5 jam
Walikota dan DPRD Bisa Tidak Gajian
Metropolis
5 jam
Kuwu Ciwaringin Diberhentikan Sementara, Diduga Selewengkan Dana APBDes
Headline
9 jam
Berita Pilihan
Timnas Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah saat Kontra Bahrain, Menpora: Tidak Datang, WO
Headline
2 minggu
Timnas Indonesia Kalah Lawan China, Shin Tae Yong Beri Penjelasan Berikut
All Sport
3 minggu
Ranking FIFA Timnas Indonesia Anjlok, Hasil Arab Vs Bahrain Untungkan Indonesia
All Sport
3 minggu
Inilah Update Rangking FIFA Timnas Indonesia Terbaru Usai Tahan Imbang Bahrain
All Sport
3 minggu
Timnas Indonsia Turunkan Kekuatan Penuh, Yakin Bisa Curi Poin dari Bahrain
All Sport
1 bulan