Pemilu Awal: Kandidat Perempuan Bersaing Ketat

Pemilu Awal di RW 06 Kedung Menjangan, Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.-Abdul Hamid-Radar Cirebon

Dua tokoh perempuan mendominasi hasil Pemilu Awal yang digelar Radar Cirebon, Jumat (17/5/2024). Yakni Eti Herawati dan Fitria Pamungkaswati.

Dan, kali ini juga muncul nama Een Rusmiyati. Pemilu Awal sendiri digelar di RW 06 Kedung Menjangan, Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.

Secara popularitas maupun elektabilitas, Eti Herawati bersaing ketat dengan Fitra Pamungkaswati. Eti sendiri merupakan Ketua DPD Partai Nasdem Kota Cirebon yang belum lama ini turun atau akhir masa jabatan dari kursi Walikota Cirebon. Sementara Fitria adalah Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon yang saat ini masih aktif sebagai Wakil Ketua DPRD.

Warga punya beragam alasan kenapa memilih dua tokoh perempuan ini. Misalnya untuk Fitria, ia dipilih karena memang warga sudah kenal. Pada Pemilu 2024, Fitria maju lagi sebagai caleg PDIP Dapil 4 Harjamukti yang meliputi Kelurahan Kalijaga dan Kelurahan Argasunya. “Bu Fitria sering ke sini karena menjadi anggota dewan dari dapil sini (Kalijaga)," ujar Kusen, salah seorang warga. 

BACA JUGA:Motor Ringsek Dijadikan Monumen Peringatan Kecelakaan

Kusen juga mengaku sudah sejak lama menjadi simpatisan PDIP. Ia mengaku suka PDIP karena ada sosok Ir Soekarno, Presiden RI Pertama. “Jadi sampai sekarang tetap memilih PDIP siapa pun orangnya (siapa pun caleg maupun calon walikota yang diusung, red),” terang Kusen.

Begitu juga alasan warga kenal dan memilih Eti. Yakni karena selama ini dikenal sebagai sosok wakil walikota, bahkan sempat menjabat walikota menggantikan Nashrudin Azis yang maju pileg. 

Tak hanya itu, warga mengenal Eti karena seringkali turun langsung ke bawah atau ke masyarakat. “Beliau (Eti Herawati) saya kenalnya ya karena wakil walikota dan memang sering turun ke warga," timpal Ahmad, warga lainnya. 

Sementara itu, tokoh perempuan lainnya juga muncul pada Pemilu Awal kali ini. Yakni Een Rusmiyati. Ia merupakan anggota DPRD Kota Cirebon dari Hanura, Dapil Kalijaga-Argasunya. Hampir sama dengan Eti dan Fitria, warga mengenal Een karena merupakan anggota DPRD dapil setempat.

BACA JUGA:Warga Puspa Indah Cigasong Pilih RT

Meski demikian, jika mengukur tingkat popularitas dan elektabilitas, nama Een masih di bawah Eti Herawati dan Fitria Pamungkaswati. 

Perlu diketahui, Pilkada Serentak 2024 akan digelar pada 27 November 2024. Untuk Kota Cirebon, para tokoh atau kandidat yang akan maju, sudah mulai terlihat. Sebagian di antaranya bahkan sudah mulai melakukan persiapan.

Karena itulah, Radar Cirebon kembali turun melakukan Pemilu Awal, seperti beberapa pilkada sebelumnya. Dalam kegiatan ini, redaksi Radar Cirebon turun langsung ke masyarakat. 

Dari pintu ke pintu, tim menanyakan kepada warga: siapa yang mereka kenal dan siapa yang akan mereka pilih jika pilkada dilaksanakan sekarang, serta apa harapan yang dititipkan untuk pemimpin mereka ke depan.

Tag
Share