Lewat Program Kelingan Adminduk, Percepat Pelayanan Kependudukan Hingga Pelosok Desa

Sekda Kabupaten Cirebon Dr Hilmy Rivai MPd didampingi Kadisdukcapil Jabar Berli Hamdani Gelung Sakti dan Kadisdukcapil Kabupaten Cirebon Iman Supriadi melaunching program Kelingan Adminduk di Pendopo Bupati Cirebon , Senin 13 Mei 2024.-dokumen -tangkapan layar

CIREBON- Dalam rangka untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan hak administrasi kependudukannya, kini telah hadir layanan baru di Kabupaten Cirebon.

Namanya, program Kendaraan Keliling Layanan Administrasi Kependudukan (Kelingan Adminduk) 

Program ini, secara resmi diluncurkan  pada hari Senin 13 Mei, kemarin di Pendopo Bupati

BACA JUGA:Kelingan Adminduk: Inovasi untuk Percepat Layanan Kependudukan .

Program Kelingan Adminduk adalah tonggak inovatif dalam upaya mempercepat pelayanan kependudukan, sesuai perintah bupati Cirebon dalam memberikan layanan kependudukan.

"Ini adalah langkah terobosan untuk mempercepat pelayanan kepada masyarakat, terutama dalam hal pemenuhan kebutuhan administrasi yang masih rendah,” ungkap Sekretaris Daerah Kabupaten Cirebon, Dr H Hilmy Rivai MPd. 

Menyikapi rendahnya akses masyarakat terhadap layanan Disdukcapil, Hilmy menegaskan, pemerintah daerah melakukan inovasi dengan menggerakkan seluruh layanan kependudukan ke tingkat kecamatan. 

BACA JUGA:Bupati Imron Lepas Keberangkatan Calhaj asal Kabupaten Cirebon

Bahkan, sebuah Peraturan Bupati (Perbup) sedang disusun untuk mengatur hal ini, termasuk dalam rangka komputerisasi untuk 40 kecamatan di Kabupaten Cirebon.

“Selain Program Kelingan Adminduk, kami juga berkomitmen untuk memberikan layanan kependudukan yang lebih cepat,” tegasnya.

BACA JUGA:Keliling Ruangan, Kapolres Pantau Pelayanan Publik

Ketika ditanya apakah program ini dapat menjangkau seluruh masyarakat, Hilmy mengakui bahwa belum secara ideal.

Namun, pihaknya memprioritaskan daerah-daerah terpencil seperti Pasaleman, Panguragan, dan daerah-daerah lainnya yang jauh dari pusat Pemerintahan Kabupaten Cirebon.

“Dengan inovasi seperti Program Kelingan Adminduk, Pemda Kabupaten Cirebon menunjukkan keseriusannya dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, terutama dalam hal administrasi kependudukan,” ujarnya. 

Tag
Share