Perluas Jangkauan di Liga 1 dan Klub Bola Internasional dengan Kolaborasi Strategis

MAKIN MELUAS: Pengusaha muda Indonesia, Kash Topan foto bersama David Beckham (kiri).-istimewa-

JAKARTA – Pengusaha muda Kash Topan melakukan kolaborasi strategis dengan membawa DRX Wear sebagai brand apparel olahraga ternama, yang dengan bangga mengumumkan pencapaian signifikan dalam memperluas jangkauannya di Liga 1 sepak bola Indonesia pada tahun ini. DRX Wear telah secara resmi menjalin kerjasama dengan lebih dari 4 klub Liga 1, sekaligus menandakan peningkatan pesat dibandingkan tahun sebelumnya ketika hanya bermitra dengan 1 klub.

Selain itu, DRX Wear juga sedang menjalin komunikasi dengan berbagai klub sepak bola internasional ternama untuk memperluas jangkauan kolaborasi. “Kami sangat senang dengan kemajuan yang diraih DRX Wear di tahun ini,” ujar Kash Topan yang juga merupakan Chief Marketing Officer DRX Wear dalam keterangan tertulis kemarin.

“Komitmen kami untuk menyediakan apparel olahraga berkualitas tinggi dengan teknologi anti pembajakan yang canggih telah dihargai oleh berbagai klub Liga 1 ternama. Selain itu, kami juga sedang memperluas DRX Wear secara internasional. Saat ini, kami sedang berkomunikasi dengan beberapa klub bola internasional ternama untuk melakukan kolaborasi strategis," katanya lagi.

DRX Wear dikenal dengan teknologi inovatifnya yang memerangi pembajakan produk. Setiap produk DRX Wear dilengkapi dengan NFC tag yang terintegrasi dengan Super APPS, platform digital yang memungkinkan konsumen untuk memverifikasi keaslian produk mereka dengan mudah. Fitur ini menjadikan DRX Wear satu-satunya apparel olahraga di dunia yang mempunyai teknologi tersebut.

BACA JUGA:Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk dan Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

“Kami percaya bahwa keaslian produk adalah kunci dalam membangun kepercayaan konsumen. Teknologi anti pembajakan kami memberikan jaminan kepada para penggemar bahwa mereka selalu mendapatkan produk DRX Wear yang asli dan berkualitas tinggi,” tutupnya. (jpnn)

 

Tag
Share