Jelang Arus Mudik, Kebut Perbaikan Jalan

TAMBAL JALAN: Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pengelolaan Jalan dan Jembatan wilayah Pelayanan IV melakukan pemeliharaan jalan rutin di Jalan Fatahillah Sumber, kemarin.-CECEP NACEPI-RADAR CIREBON

CIREBON-Menjelang arus mudik Lebaran Idul Fitri 2024, Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pengelolaan Jalan dan Jembatan Wilayah Pelayanan IV melakukan percepatan perbaikan jalan. 

Sejumlah jalan mulai diperbaiki dengan cara ditambal. Salah satunya, Jalan Fatahillah Sumber menuju Lampu Merah Weru Kabupaten Cirebon.

“Kita hari ini (Senin, red), dan Sabtu (30/3) kemarin perbaikannya di Jalan Fatahillah saja, dengan tambal sulam menggunakan hotmix dan alat bantu baby roller,” kata Mandor Lapangan, Hari kepada Radar Cirebon, Senin 1 April.

Dijelaskan Hari, pemeliharaan jalan yang dilakukan selama dua hari, sudah menghabiskan dua truk lapisan tipis aspal pasir (latasir). “Baru Jalan Fatahillah saja. Sebenarnya ini pemeliharaan rutin, hanya momen saja mau Lebaran Idul Fitri,” tandasnya.

BACA JUGA:Pj Bupati Ultimatum Perusahaan Bagikan THR

Selain jalan Kabupaten Cirebon, pihak pengelolaan tol juga melakukan perbaikan jalan. Salah satunya Asta Tol Cipali melakukan penambalan di 12 titik ruas Tol Cipali.

Kepala Divisi Operasi Astral Road Tol Cipali Sri Mulyo mengatakan, terdapat 12 tirik ruas jalan tol yang mengalami kerusakan. Pihaknya sudah melakukan perbaikan dan saat ini sudah bisa digunakan oleh pemudik. “Semua perbaikan sudah selesai,” ujar Sri Mulyo.

Disinggung terkait cuaca ekstrem yang dimungkinkan masih terjadi, Sri Mulyo menegaskan, pihaknya sudah menyiagakan sejumlah pompa penyedot air sebagai upaya mengantisipasi adanya genangan banjir saat arus mudik dan balik nanti.

Karena itu, Sri Mulyo memastikan Tol Cipali siap digunakan untuk arus mudik nanti. “Kami pastikan Tol Cipali sudah siap digunakan untuk arus mudik dan balik nanti,” tegasnya.

BACA JUGA:Masjid Mulai Selenggarakan Itikaf

Salah satu pekerja perbaikan jalan di kilometer 186 Cirebon, Aris (36) mengatakan, perbaikan di ruas jalan tersebut dilakukan sepanjang 400 meter. Menurutnya, perbaikan jalan sudah dilakukan sejak tanggal 7 Maret kemarin. “Alhamdulillah tidak ada kendala,” terangnya.

Sementara itu, PT Jasa Marga sebagai pengelola Tol Palimanan-Kanci (Palikanci) juga melakukan pelebaran jalan dan juga penambahan kapasitas lajur, di depan rest area KM 208 sampai KM 210. Hal itu untuk mengantisipasi kepadatan arus balik mudik 2024, mendatang.

Manager Tol Colection Management PT JTT RO 2 Palikanci, Imam Zarkasih mengatakan, sebelumnya di depan rest area KM 208, sering terjadi kepadatan saat momen tertentu. Pada saat tidak one way pun, pihaknya  terpaksa melakukan contra flaw.

“Biasanya di depan rest area KM 208 terjadi kepadatan arus balik mudik. Apalagi tahun 2024 arus balik mudik akan diberlakukan one way 3 hari. Jadi tahun 2024, kita melakukan pelebaran dan penambahan lajur, yang sebelumnya 2 lajur menjadi 3 lajur,” papar Imam.

Tag
Share