Dapur Ramadan Cordela Hotel Cirebon Jadi Pilihan Berbuka Bersama Keluarga

BANYAK PILIHAN MENU: Paket Iftar Ramadan di Cordela Hotel Cirebon menjadi pilihan berbuka puasa bersama keluarga.-APRIDISTA SITI RAMDHANI-radar cirebon

CIREBON - Paket Iftar All You Can Eat di Cordela Hotel Cirebon menjadi pilihan favorit keluarga di Cirebon dan sekitarnya. Di hari keempat Ramadan, paket ifatr ini mulai full booked. Reservasi hingga akhir Ramadan didominasi oleh keluarga. 

General Manager Cordela Hotel Cirebon, Selvian M Theresia menuturkan, antusias masyarakat Cirebon dan sekitarnya untuk berbuka di Cordela Hotel Cirebon cukup tinggi. Terlihat dari reservasi yang sudah mulai masuk di minggu pertama Ramadan. 

Menyediakan kapasitas untuk 60 orang bertempat di Mezzanine Restaurant Lt 1 Cordela Hotel Cirebon, pihaknya kini menambah kapasitas di Sky Cafe dengan jumlah maksimal 50 orang.

"Kami juga membuka tambahan ruangan di meeting room dengan kapasitas 40-45 orang untuk private dan jika kembali membeludak, kami buka area ballroom dengan kapasitas hingga 200 orang," terangnya.

BACA JUGA:Sambut Hari Raya Penuh Makna ala Informa

Lanjutnya, Cordela Hotel Cirebon menawarkan dua pilihan paket iftar yakni reguler untuk tamu yang kurang dari 25 pax dan bertempat di Mezzanine Restaurant.

Pilihan iftar reguler ini dibanderol dengan harga Rp98 ribu nett/pax. Untuk reservasi berbuka di minggu pertama bisa mendapatkan promo Early Bird menjadi Rp88 ribu nett/pax.

Sedangkan pilihan private dibanderol dengan harga Rp108 ribu nett/pax bisa untuk minumum 25 pax dengan berbagai pilihan tempat khusus. Di antaranya Patran Meeting Room, Keraton Ballroom dan Cordela Sky Cafe. 

"Setelah promo Early Bird berakhir, harga menjadi regular, namun kami berikan promo buy 10 get 1," jelasnya.

BACA JUGA:BMH Salurkan Al Quran

Di hari keempat Ramadan, reservasi sudah mulai full booked. Di setiap tahunnya, reservasi mulai full booked di minggu kedua Ramadan hingga jelang Hari Raya Idul Fitri.

Pihaknya optimis tahun ini bisa mendapatkan tamu lebih banyak untuk program Dapur Ramadan. 

"Tahun lalu kami mencapai target di 3.000 tamu untuk program Iftar Ramadan. Tahun ini karena ada penyesuaian harga, kami targetkan bisa mencapai 3.500 pax selama momen Ramadan," jelasnya.

Saat ini tamu didominasi dengan reservasi keluarga. Pilihan menu yang beragam dengan harga yang terjangkau tentu menjadi alasan Dapur Ramadan di Cordela Hotel Cirebon menjadi pilihan berbuka puasa bersama.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan