Ada Tadarus di Masjid Balaikota Cirebon, Ini Penjelasannya
KAJIAN ALQURAN: Pegawai di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Pemkot Cirebon menggelar tadarusan dan kajian terjemahan Alquran pada hari kerja selama bulan Ramadan.-andi aziz muhtarom-radar cirebon
CIREBON - Pegawai di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Pemkot Cirebon menggelar tadarusan dan kajian terjemahan Alquran.
Agenda ini digelar setiap usai Salat Dzuhur, di Masjid Al-Kautsar, Kompleks Setda Pemkot Cirebon. Kegiatan tersebut digelar pada hari kerja selama bulan Ramadan.
Kegiatan tadarus Alquran diikuti oleh para pegawai PNS, PPPK, pegawai non ASN, maupun tenaga pegawai lainnya. Direncanakan, tadarusan ini akan rutin digelar pada hari Senin, Selasa, dan Kamis selama bulan Ramadan.
Agenda diawali dengan tadarus bersama membaca beberapa ayat suci Alquran, dilanjut dengan kajian terhadap terjemahan dari ayat-ayat yang telah dibaca sebelumnya.
BACA JUGA:Jelang Buka Puasa, Satlantas Polres Cirebon Kota Bagi-bagi Takjil dan Nasi Kotak
Dijelaskan Ustad Nafiki, salah satu pengurus DKM Al-Kautsar, tadarus ini dilakukan dalam rangka memakmurkan Masjid Al-Kautsar, dengan mengisi kegiatan amaliah Ramadan. Salah satunya dengan tadarus dan kajian terjemahan ayat-ayat Alquran.
“Insya Allah selama Ramadan, setiap Senin, Selasa, Kamis selepas Dzuhur berjamaah, kita niatkan karena Allah, dan untuk memakmurkan masjid,” ujarnya. (azs)