Pembuatan SKCK dan SIM Bisa di Gedung MPP
Bupati Cirebon H Imron MAg dan Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni membuka pelayanan SKCK dan SIM di Mall Pelayanan Publik (MPP) pada Gedung DPMPTSP, Selasa (6/2).-cecep nacepi-radar cirebon
CIREBON - Layanan pembuatan dan perpanjangan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Mall Pelayanan Publik (MPP) pada Gedung DPMPTSP resmi dibuka. Sebagai dimulainya pelayanan loket SIM dan SKCK itu, dibuka langsung oleh Bupati Cirebon, H Imron MAg bersama dengan Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni, Selasa (6/2/2024).
Imron menyampaikan terima kasih kepada Polresta Cirebon atas layanan prima yang diberikan untuk masyarakat Kabupaten Cirebon melalui loket di MPP tersebut.
Imron mengajak masyarakat untuk datang ke MPP. Kata dia, pelayanan pembuatan SKCK dan perpanjangan SIM di loket tersebut sangat mudah dan cepat. Bahkan, proses pelayanannya hanya dalam hitungan menit.
"Kita lihat tadi proses perpanjangan SIM dalam hitungan menit. Begitu juga proses pembuatan SKCK, cepat dan mudah," ujarnya.
Kombes Pol Sumarni mengatakan, pelayanan SKCK dan SIM yang ada di Mall Pelayanan Publik, bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat. Warga tidak hanya mengurus SIM dan SKCK saja. Di dalam satu atap itu, juga bisa mengurus kebutuhan lainnya.
BACA JUGA:Lagi, Kasus Penipuan Disidangkan di PN Kota Cirebon
"Ketika masyarakat ada aktivitas di pelayanan perizinan yang lain, mereka bisa sekaligus melakukan permintaan pelayanan SKCK dan SIM di sini," ujar Sumarni.
Pihaknya menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Cirebon yang telah menyiapkan tempat untuk pelayanan kepolisian tersebut.
"Kami berharap petugas-petugas kami bisa memberikan pelayanan yang prima, humanis dan bisa bermanfaat bagi masyarakat," kata Sumarni.
BACA JUGA:Hadapi Libur Panjang, Setengah Juta Tiket KAI Terjual Habis, Berikut Penjelasan lengkapnya
Sebelumnya, pelayanan SIM di MPP sudah ada. Namun, pelayanan itu masi di dalam mobil, karena perlengkapan yang kurang memadai. Sekarang, karena perlengkapan pembuatan SKCK dan SIM sudah ada di loket MPP. Sehingga loket pelayanan SKCK dan SIM sudah resmi beroperasi. (cep)