Kamis, 07 Nov 2024
Network
Beranda
Headline
Berita Utama
Wacana
Aneka Berita
Metropolis
Kabupaten
Kabupaten Cirebon
Kabupaten Kuningan
Kabupaten Indramayu
Kabupaten Majalengka
All Sport
Nasional
Internasional
Jawa Barat
Network
Beranda
Wacana
Detail Artikel
Pengembangan Pendidikan Moral
Reporter:
Bambang
|
Editor:
Bambang
|
Jumat , 19 Jan 2024 - 16:53
Ilustrasi--
pengembangan pendidikan moral oleh: ami supriyanti* pendidikan merupakan tugas yang sangat penting berkaitan dengan sebuah moralitas dan karakter diri. topik pendidikan moral dan karakter sering diperbincangkan masyarakat. sebab pendidikan moral dan karakter sangat berkaitan dalam membentuk pribadi yang beretika, cerdas, dan berbudi pekerti. namun di indonesia masih krisis pendidikan moral dan karakter. negara masih berusaha untuk mencapai tujuannya tersebut. hal ini karena perkembangan zaman yang sangat cepat, menyebabkan pendidikan moral dan karakter yang sudah dikembangkan sejak dulu, tergerus begitu saja oleh globalisasi. baca juga:rumah dan warung di desa luwung jadi sasaran puting beliung pendidikan moral dan karakter sebenarnya telah menjadi fokus dalam pendidikan indonesia. namun, implementasi pendidikan moral dan karakter yang baik dan efektif, tetap menjadi masalah. salah satu indikator utama kegagalan pendidikan moral dan karakter adalah munculnya kasus kekerasan di lingkungan sekolah. seperti bullying, pelecehan seksual, dan tawuran antarpelajar. ini menunjukkan kurangnya pengembangan sikap empati, toleransi, dan kepedulian di kalangan pelajar. sikap-sikap tersebut merupakan nilai- nilai yang harus diasah dan dipelajari dalam pendidikan moral dan karakter. baca juga:bawaslu : jangan kampanye di lapangan ggm majalengka di sisi lain, korupsi yang dilakukan oleh orang-orang sebenarnya memiliki pendidikan yang tinggi, juga menjadi isu yang serius. kasus-kasus tersebut telah merugikan negara dan masyarakat luas. ini menunjukkan bahwa para pejabat publik, pemimpin bangsa, tokoh masyarakat, maupun pemuka agama, kurang memiliki integritas, tanggung jawab, dan kejujuran. meskipun mereka mempunyai pendidikan yang tinggi, mereka cenderung mengabaikan nilai-nilai etika dan moral dalam perilaku mereka. mereka cenderung mengejar keuntungan pribadi tanpa memperhatikan dampak sosial yang bisa timbul. mereka mungkin saja memiliki pengetahuan tentang hak asasi manusia. tetapi mereka tidak menerapkan dalam kehidupan sehari-hari. baca juga:gusmul: tidak ada staf yang langsung kordinasi ke saya mereka mungkin memandang sama kepada teman-temannya yang memiliki latar belakang sama sepertinya, tetapi memandang sebelah mata orang yang berbeda suku, agama, gender, serta latar belakang yang berbeda. mereka tidak memahami pentingnya menghargai perbedaan sebagai bagian dari kekayaan budaya. fenomena orang berpendidikan tinggi namun moralnya tak setinggi pendidikannya itu, karena kurangnya perhatian dalam pengembangan moral selama masa pendidikan. karena pendidikan formal sebenarnya tidak cukup, harus diimbangi dengan pendidikan moral dan karakter. pendidikan moral dan karakter juga penting dalam meningkatkan kualitas manusia indonesia secara keseluruhan. pendidikan moral dan karakter dapat membentuk generasi muda indonesia yang berintegritas, mandiri, kreatif, berdaya saing, dan bermoral. baca juga:jelang pemilu, pencairan banpol senilai rp5,1 miliar dipercepat nilai- nilai tersebut menjadi modal dasar penting menghadapi globalisasi, serta mencegah tindakan amoral. karena itu, pemerintah harus memperhatikan pendidikan moral dan karakter sebagai bagian dari integrasi dan sistem pendidikan di indonesia. pemerintah harus mengambil langkah- langkah nyata untuk meningkatkan kualitas pendidikan moral dan karakter. untuk mengimplementasikan pendidikan moral dan karakter, ada beberapa solusi yang dapat dilakukan sebagai berikut: pertama, perlu peran aktif sekolah dalam memberikan pendidikan moral dan karakter kepada siswa. ini dapat dilakukan melalui pengenalan nilai-nilai moral dan karakter sejak dini. seperti disiplin, kerja sama dalam kebaikan, integritas, dan tanggung jawab. baca juga: kasus atap smpn 2 greged ambruk, dprd perketat pengawasan rehab gedung sekolah selain itu, sekolah juga dapat mengadakan kegiatan-kegiatan yang mendukung pembentukan karakter siswa, seperti kegiatan sosial, bakti sosial, dan kegiatan keagamaan. kedua, peran orang tua juga sangat penting dalam membentuk karakter anak. orang tua dapat memberikan contoh dan menanamkan nilai-nilai moral yang baik sejak dini, serta memberikan pengawasan dan bimbingan yang tepat terhadap anak-anaknya. ketiga, media sosial (medsos) dapat dimanfaatkan sebagai sarana mengimplementasikan pendidikan moral dan karakter. dalam era digital sekarang, medsos memiliki pengaruh besar dalam kehidupan anak dan remaja. karena itu, perlu kampanye sosial atau gerakan untuk menyebarluaskan nilai-nilai moral dan karakter di medsos. baca juga:bawaslu kuningan temukan 7.148 lembar surat suara pemilu rusak serta mengajak generasi muda menghargai dan mempraktikkan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari. terakhir, pemerintah dan lembaga terkait juga dapat berperan dalam mengimplementasikan pendidikan moral dan karakter. serta memberikan dukungan dan fasilitas untuk mengadakan kegiatan yang mendukung pembentukan karakter generasi muda. dengan kerja sama dan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan implementasi pendidikan moral dan karakter dapat menjadi lebih efektif dan berdampak positif, dalam membentuk generasi muda yang lebih baik dan beretika. (*) *guru bimbingan konseling
1
2
3
»
Tag
# pendidikan moral
# pengembangan moral
# wacana
# opini
Share
Koran Terkait
Kembali ke koran edisi Radar Cirebon 20 Januari 2024
Berita Terkini
Kolaborasi Pengentasan Permukiman Kumuh
Metropolis
4 menit
Walikota dan DPRD Bisa Tidak Gajian
Metropolis
51 menit
Kejanggalan Gedung Setda Kota Cirebon Sempat Diincar KPK
Headline
55 menit
Evaluasi Debat Pilkada Kota Cirebon: Tak Boleh Bawa Contekan, Lokasinya di Kabupaten Cirebon
Headline
56 menit
Mengenal Soerjadi Soerjadarma, Keturunan Kanoman Cirebon yang Jadi Perintis AURI
Headline
59 menit
Berita Terpopuler
Guru Banyak yang Stres?
Wacana
4 jam
Kejanggalan Gedung Setda Kota Cirebon Sempat Diincar KPK
Headline
55 menit
Evaluasi Debat Pilkada Kota Cirebon: Tak Boleh Bawa Contekan, Lokasinya di Kabupaten Cirebon
Headline
56 menit
Kuwu Ciwaringin Diberhentikan Sementara, Diduga Selewengkan Dana APBDes
Headline
5 jam
Motor Listrik Savart S-1P Sukses Uji Ketahanan Sejauh 3.000 Km Jawa-Bali
Aneka Berita
6 jam
Berita Pilihan
Timnas Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah saat Kontra Bahrain, Menpora: Tidak Datang, WO
Headline
2 minggu
Timnas Indonesia Kalah Lawan China, Shin Tae Yong Beri Penjelasan Berikut
All Sport
3 minggu
Ranking FIFA Timnas Indonesia Anjlok, Hasil Arab Vs Bahrain Untungkan Indonesia
All Sport
3 minggu
Inilah Update Rangking FIFA Timnas Indonesia Terbaru Usai Tahan Imbang Bahrain
All Sport
3 minggu
Timnas Indonsia Turunkan Kekuatan Penuh, Yakin Bisa Curi Poin dari Bahrain
All Sport
1 bulan