Ketua Gerindra Kuningan Janji Menangkan Iwan Bule di Pileg 2024

Ketua Gerindra Kuningan H Dede Ismail memberikan instruksi tegas agar seluruh pengurus hingga caleg memperjuangkan kemenangan Iwan Bule sebagai Caleg DPR RI Dapil Jabar X. -Agus Panther/Radar Kuningan-radar cirebon

Ketua Gerindra Kuningan H Dede Ismail memberikan instruksi tegas agar seluruh pengurus hingga caleg memperjuangkan kemenangan Iwan Bule sebagai Caleg DPR RI Dapil Jabar X. 

Hal itu diungkapkan Dede Ismail, saat konsolidasi internal bersama ribuan kader di Hotel Prima Resort Kuningan, akhir pekan kemarin.

"Jadi sesuai instruksi dari DPP Partai Gerindra, agar memenangkan pasangan Prabowo-Gibran sekaligus perintah dari Ketua Umum kami (Prabowo Subianto) untuk menyukseskan dan menjadikan Bapak Iwan Bule sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029,” tegasnya.

Menurutnya, Iwan Bule bagi kader partai wajib diperjuangkan. Sebab Iwan Bule memiliki waktu yang sempit, tidak memiliki waktu banyak seperti caleg-caleg lain.

BACA JUGA:Kadisdikbud Borong 8 Penghargaan

“Pak Iwan Bule ini waktunya banyak terkuras untuk membantu kemenangan Ketua Umum kami, Pak Prabowo Subianto dalam Pilpres. Sekaligus memenangkan Gerindra pada Pemilu di Dapil Jabar X,” ujar Deis, sapaan Dede Ismail.

Oleh sebab itu, lanjutnya, karena fatsun partai dari DPP ini salah satunya untuk memenangkan Iwan Bule, maka seluruh kader Partai Gerindra di Kuningan mesti tegak lurus atas instruksi tersebut.

“Termasuk saya mengusulkan kepada semua Caleg DPRD (Kuningan) yang tidak mengikuti fatsun dari Ketum Partai Gerindra, berarti tidak tunduk pada AD/ART partai maupun peraturan organisasi,” imbuhnya.

Sementara Caleg DPR RI Partai Gerindra Mochamad Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule mengaku, pertemuan internal dengan ribuan kader dan pengurus partai untuk memenuhi undangan Ketua Gerindra Kuningan.

BACA JUGA:Jago Bikin Puisi dan Prosa, Pernah Jadi Sekretaris PWI Kuningan, Akhirnya Sukses di Dunia Politik

“Iya kebetulan saya diundang oleh Ketua DPC Partai Gerindra Kuningan Pak Dede Ismail. Jadi saya akan hadir dan menyampaikan apa yang menjadi arahan dari pimpinan pusat,” kata Iwan Bule kepada awak media.

Tentunya paling penting, Ia menyebut, agar proses Pemilu 2024 agar berjalan damai dan sukses. Hal ini menjadi cita-cita semua pihak, agar pemilu berlangsung damai dan lancar.

“Ya tentu cita-cita semua peserta pemilu dan kandidat presiden, agar pemilu berjalan damai, riang gembira, tidak terpecah belah dan itu yang akan saya sampaikan,” ucapnya.

Soal kesiapan meraih kemenangan untuk Pileg 2024, Ia hanya menyatakan, jika semua prosesnya diserahkan kepada para relawan dan konstituen.

Tag
Share