Ambruk Lagi...Ambruk Lagi...Oh, Pataraksa

Ya...ambruk lagi gapura alun-alun Pataraksa, Sumber. Padahal, dua minggu lalu gapura yang satunya lagi sudah ambruk duluan.-dokumen -pribadi

CIREBON -  Rupanya sekarang Kabupaten Cirebon lebih identik dengan bangunan ambruk, buktinya sudah tercatat sebanyak bangunan di Kabupaten Cirebon ambruk. Sebut saja gapura alun-alun Pataraksa, atap ruangan SMPN 2 Greged dan sekarang gapura yang satunya lagi alun-alun Pataraksa ambruk juga.

Ini sangat ironis dan memalukan sekali, apalagi selama ini alun-alun Pataraksa disebut sebagai icon kebanggaan masyarakat Cirebon.  Belum juga hilang dari ingatan mengenai peristiwa ambruknya gapura Taman Pataraksa Sumber yang terjadi pada Selasa 2 Januari 2024 malam. Dan, kini tepat 2 minggu setelah peristiwa itu terjadi, gapura Taman Pataraksa Sumber yang berada disebelahnya mengalami hal yang sama, yakni ambruk.

BACA JUGA:APK Jl Siliwangi, Bundaran Cijoho Hingga Taman Kota Kuningan Dicopot Paksa

Hingga saat ini belum diketahui persis penyebab ambruknya gapura tersebut. Namun, sejumlah foto dan video yang mempertontonkan ambruknya gapura tersebut sudah beredar luas di sejumlah media sosial. Ada dugaan, ambruknya gapura tersebut karena tidak kuat menahan guyuran air hujan deras yang turun.

Berdasarkan keterangan dari seorang warga bernama Akbar yang merekam dengan video handphone mengatakan, gapura tersebut ambruk sekitar pukul 21.30 WIB. "Gapura tinggal satu ambruk lagi,"ujar Ahmad di video tersebut yang diterima radarcirebon.com. Belum ada keterangan resmi dari pihak Pemkab Cirebon terkait ambruknya kembali gapura di taman Pataraksa tersebut. (**)

 

Tag
Share