XL Axiata Rilis “HYFE”: Kebebasan dan Kemudahan Internet dari XL PRIORITAS

XL Axiata rilis HYFE.-istimewa-

JAKARTA – PT XL Axiata Tbk (XL Axiata), melalui XL PRIORITAS, merilis paket layanan internet terbaru bernama “HYFE”. Produk ini dirancang untuk memberikan pengalaman internet yang lebih bebas dan mudah bagi pelanggan, menjadikannya solusi yang ideal untuk kebutuhan digital saat ini. Dengan pilihan paket yang sederhana namun penuh manfaat, HYFE akan tersedia mulai 8 Oktober 2024, dan bisa didapatkan melalui layanan online di WhatsApp dengan nomor 0818800088.

Group Head Premium Segment XL Axiata, Randu Zulmi, menyampaikan, “HYFE dirancang dengan kesederhanaan sebagai intinya. Kami percaya bahwa sederhana tidak berarti kurang, justru berarti lebih. Dengan data internet yang tidak terbatas dan bebas roaming, HYFE adalah jawaban atas kebutuhan kita sekarang, pastinya anti ribet. Bagian terbaiknya adalah kalian tinggal langganan dan lupa. Langganan HYFE, dan semuanya jadi effortless. Sesederhana itu!"

Salah satu fitur unggulan dari HYFE adalah penggunaan data tanpa batas dengan biaya bulanan tetap. HYFE menjamin pengalaman internet tanpa batas dan memungkinkan pengguna tetap terhubung saat bepergian ke luar negeri dengan PRIO Pass Lite di 9 negara, termasuk Malaysia, Singapura, Hong Kong, dan beberapa negara favorit lainnya.

BACA JUGA:Hasil Survei Indikator, 83,4 Persen Masyarakat Yakin Pemerintahan Prabowo Lebih Baik

Pelanggan HYFE akan menikmati kemudahan dalam berlangganan layanan, membeli produk, dan melakukan pembayaran secara online melalui WhatsApp For Business, yang terjamin keamanannya. Selain itu, HYFE juga menawarkan eSIM eksklusif melalui pembelian online, memberikan fleksibilitas tanpa perlu kartu SIM fisik. Pelanggan HYFE juga dapat mengaktifkan fitur langganan autopay dengan harga yang lebih terjangkau.

Sebagai bagian dari inovasi, XL PRIORITAS HYFE menyediakan layanan uji coba eSIM gratis selama 7 hari tanpa memerlukan kartu SIM fisik. Layanan uji coba ini dapat diakses dengan mudah melalui WhatsApp HYFE, di mana pengguna hanya perlu melengkapi data, memilih nomor, dan memindai kode QR untuk mengaktifkan eSIM pada perangkat mereka.

"HYFE memberikan kebebasan berekspresi dan eksplorasi dengan cara yang sederhana. Saat ini, kami sedang berkolaborasi dengan JICAF untuk mendukung seniman dan ilustrator mengeksplorasi ide tanpa batas di dunia seni. Dengan data unlimited dan sistem langganan yang praktis, HYFE mempermudah semua kebutuhan digital, memungkinkanmu fokus berkreasi dan berinovasi tanpa batas," tambah Randu.

Saat ini, XL Axiata memiliki 58,5 juta pelanggan, didukung oleh lebih dari 163 ribu BTS, dengan mayoritas BTS 4G yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. XL Axiata juga terus berinvestasi dalam jaringan fiber, transmisi, backhaul, serta modernisasi dan upgrade jaringan lainnya untuk meningkatkan stabilitas, kapasitas, dan kualitas layanan data, seiring meningkatnya trafik layanan data.

 

Tag
Share