Satpol PP Tegaskan Sudah Maksimal

Petugas dari Satpol PP melakukan pengawasan dan memberikan surat imbauan kepada pengelola tempat hiburan malam agar mematuhi aturan, kemarin. -dokumen-radar cirebon

Persoalan jam operasional Tempat Hiburan Malam (THM) tengah disorot. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Cirebon menegaskan, upaya untuk melakukan pengawasan dan penegakkan aturan terhadap jam operasional THM sudah maksimal. 

Demikian dikatakan Kasatpol PP Kabupaten Cirebon Imam Ustadi melalui Kasi Operasi dan Pengendalian (Opdal) Tibumtranmas, Wisma Wijaya kepada Radar Cirebon, kemarin. 

Hal itu dibuktikan dengan pemberian surat imbauan dan penerapan pengawasan yang dilakukan oleh pihaknya selama sepuluh hari kepada seluruh THM di wilayah Kedawung dan Beber. 

Selama sepuluhan hari pengawasan itu, lanjut Wisma, tidak ditemukan THM yang melanggar jam operasional. 

BACA JUGA:Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Indramayu Gelar Wisuda Ke-25, Terus Tingkatkan Kualifikasi Tenaga Kesehatan

“Waktu kita patroli dan pengawasan 10 hari, tidak ditemukan THM yang melanggar jam operasional. Mereka sudah patuh, jadi harus bagaimana lagi,” ujar Wisma Wijaya. 

Untuk itu, pihaknya mengajak semua tokoh dan elemen masyarakat untuk melihat lebih objektif persoalan yang ada. Termasuk, dalam memberikan pernyataan terhadap sebuah persoalan.  

“Kalau memberikan statement harus dilakukan dengan fakta, jangan hanya katanya. Kami sudah melakukan langkah-langkah maksimal dalam pengawasan tempat hiburan malam,” ujarnya.  

Lebih lanjut, dikatakan Wisma, terkait tempat hiburan malam ini, bukan hanya peran Satpol PP saja. Namun harus melibatkan instansi pengampu dan dinas terkait lainnya.

BACA JUGA:Ratusan Santri Milenial Deklarasi Pemenangan Paslon Nina-Tobroni

“Kita duduk bersama dan bersinergi mencari jalan keluar yang baik. Bukan kita saling lempar atau minta menutup saja, kita harus duduk bersama menyelesaikan. Musyawarah dulu,”  jelasnya.

Di situasi kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Cirebon ini, Wisma Wijaya meminta kepada sejumlah pihak agar tidak membuat gaduh situasi kamtibmas di Kabupaten Cirebon. “Jangan bikin gaduh di Kabupaten Cirebon, apalagi suasana Pilkada,” tandasnya. 

Tidak ketinggalan, Wisma Wijaya juga menghimbau kepada pengusaha THM yang ada agar mematuhi regulasi dan imbauan yang sudah dilayangkan oleh Satpol PP Kabupaten Cirebon, khususnya soal jam operasional. 

“Kami juga meminta kepada THM untuk mematuhi regulasi dan imbauan yang sudah kami layangkan terkait jam operasional,” pungkasnya. (cep)

Tag
Share