Stadion Utama Bima Dianulir, Lokasi Kampanye Terbuka Dipindahkan ke Area Parkir

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cirebon telah menetapkan tiga lokasi untuk kampanye rapat umum terbuka, yaitu Lapangan Kebon Pelok di Kecamatan Harjamukti, Lapangan Bola Kesenden di Kecamatan Kejaksan, dan Stadion Utama Bima.

Namun, KPU baru-baru ini mengumumkan bahwa Stadion Utama Bima tidak lagi menjadi lokasi kampanye, dan kegiatan kampanye terbuka akan dipindahkan ke area parkir stadion tersebut.

Ketua KPU Kota Cirebon, Mardeko, mengonfirmasi perubahan lokasi kampanye terbuka di Stadion Utama Bima dalam sosialisasi Pilkada bersama RW se-Kota Cirebon, Kamis (26/9). 

Perubahan ini disebabkan karena Stadion Utama Bima kini menjadi homebase salah satu klub bola Liga 1.

“Kabar terbaru, Stadion Utama Bima menjadi homebase salah satu klub Liga 1, jadi kami terpaksa memindahkan lokasi ke area parkir stadion,” ujar Mardeko.

Sampai hari kedua masa kampanye, Mardeko melanjutkan, belum ada konfirmasi dari ketiga pasangan calon (paslon) mengenai rencana mereka untuk menggelar kampanye terbuka. 

Jika mereka akan berkampanye, Mardeko mengharapkan agar jadwal kampanye disusun melalui aplikasi Sikadeka (Sistem Informasi Kampanye dan Dana Kampanye). 

“Kami mohon kepada paslon yang akan berkampanye untuk memasukkan jadwal kampanye ke dalam sistem Sikadeka,” pungkasnya. (abd)

Tag
Share