Safari Keummatan, Suhendrik Kunjungi Hidayatullah

SAFARI: Safari Keummatan terus dilakukan calon wakil walikota Cirebon Suhendrik kepada ormas-ormas Islam. Seperti berkunjung ke DPD Hidayatullah Kota Cirebon.-ABDULLAH-RADAR CIREBON

Safari Keummatan terus dilakukan calon wakil walikota Cirebon Suhendrik kepada ormas-ormas Islam. Kali ini, Suhendrik berkunjung ke DPD Hidayatullah Kota Cirebon. Kunjungan Suhendrik ini didampingi Ketua DPD Partai Gelora Kota Cirebon Roma Sanjaya, diterima langsung pengurus DPD Hidayatullah Kota Cirebon. 

Di antaranya Ust Qomarudin MPd sebagai ketua Yayasan Manarusalam, Ust Toto selaku pembina yayasan, Ust Fahrurrozi sebagai ketua DPD Hidayatullah Kota Cirebon, Ust Mustari sebagai sekretaris yayayasan, Ust Syamsul Anwar sebagai bendahara yayasan, Ust Mustaqim sebagai ketua Pemuda Hidayatullah Jawa Barat, Asep Juhana sebagai ketua BMH Gerai Cirebon, serta guru-guru dan para santri MA, MTs dan Mushida Hidayatullah. 

Suhendrik menjelaskan, kehadirannya di DPD Hidayatullah Kota Cirebon untuk merajut tali silaturahmi. Hidayatulllah selama ini dikenal sebagai ormas Islam yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia, selalu konsen terhadap pembinaan anak-anak yatim melalui pondok pesantren. Tidak hanya itu, anak-anak binaan Hidayatullah juga diajarkan jiwa entrepreneur. 

Menurut pria yang mahir delapan bahasa asing ini, santri-santri binaan Hidayatullah, melalui Yayasan Manarussalam, potensinya bisa terus dikembangkan. Karena, Gen Z memiliki ide-ide yang cukup bagus.  Jika potensi mereka ini bisa ditangkap dan diarahkan, maka tidak mustahil, ke depan menjadi orang hebat yang berwawasan global. 

“Saya melihat, Hidayatullah memiliki berbagai amal usaha, mulai pendidikan, sektor ekonomi, hingga pemberdayaan ummat, melalui Baitul Mall Hidayatullah. Ini potensi yang luar biasa,” ujar alumni SMAN 6 Cirebon itu kepada Radar Cirebon.  

Ketua Yayasan Manarusalam, Ust Qomarudin MPd mengapresaisi kunjungan langsung dari calon wakil walikota Cirebon Suhendrik. Kehadirannya ini bisa menjadi langkah awal untuk mengetahui visi misi dari seorang Suhendrik maju sebagai calon wakil walikota. “Terima kasih sudah berkenan berkunjung ke kami,” kata Qomarudin.

Ketua DPD Hidayatullah Kota Cirebon, Ust Fahrurrozi juga mengapresiasi kunjungan Suhendrik ke Hidayatullah Kota Cirebon. Dengan bertemu langsung, kata Rozi, pihaknya dari keluarga besar Hidayatullah jadi lebih tahu secara dekat sosok anak muda yang memiliki visi masa depan untuk Kota Cirebon. 

“Bagus juga anak muda seperti Mas Suhendrik ini. Beliau visioner, punya gagasan yang luar biasa untuk membangun Kota Cirebon,” ujarnya. (abd)

Tag
Share