Di Pasar Jagasatru, Harga Tomat dan Bawang Turun Drastis

Sabtu 20 Jul 2024 - 10:51 WIB
Reporter : Raswidi Hendra Suwarsa
Editor : Raswidi Hendra Suwarsa

CIREBON- Harga jual tomat di Pasar Jagasatru Kota Cirebon anjlok, terjadi sebulan terakhir.

Saat ini harga per kilogram (kg) hanya Rp4 ribu.

Normalnya Rp12 ribu hingga Rp15 ribu. Selain tomat, harga bawang merah juga turun.

BACA JUGA:Rutin Gelar Senam Bersama Setiap Jumat

“Harga tomat lagi jatuh banget, sudah lama, antara 3 sampai 4 minggu terakhir,” ucap pedagang tomat dan cabai di Pasar Induk Jagasatru (PIJ), Aab kepada Radar Cirebon, Jumat 19 Juli.

Sementara harga cabai, Aab bilang, sedang stabil. Cabai beauty Rp28 ribu hingga Rp30 ribu. Cabai hijau Rp20 ribu, cabai rawit Rp40 ribu per kilogram.

“Yang juga turun harga bawang Rp18 ribu dari harga normal antara Rp25 ribu hingga Rp26 ribu per kilogram,” jelas Aab.

BACA JUGA:Anak Cirebon Siap Juara AFF

Harga cabai stabil, imbuhnya, karena sedang panen raya. Ditambah tidak berdekatan dengan hari besar tertentu, misalnya Idul Fitri atau tahun baru. Ya, harga-harga sangat fluktuatif. Disebabkan berbagai faktor. Seperti ketersediaan, cuaca, permintaan pasar dan lain-lain.

Ramainya pembeli, kata Aab, juga punya siklusnya sendiri. Selain hari-hari besar, bulan Suro -dalam kalender Jawa- seperti saat ini, pembeli cenderung berkurang. 

“Karena nggak ada hajatan. Ditambah, sebentar lagi masuk sekolah. Kebutuhan masyarakat fokusnya ke anak-anak sekolah,” tukasnya.

BACA JUGA:SDN Kertasari III hanya Terima 3 Siswa Baru

Tak heran jika acara seperti hajatan, masyarakat memborong sayur-mayur atau kepokmas dengan jumlah tidak sedikit. “Nah sebentar lagi Maulid, siklusnya pembeli akan lebih ramai dibanding bulan Suro,” pungkas Aab. 

Kategori :