Serapan Anggaran Baru 25%

Rabu 12 Jun 2024 - 18:56 WIB
Reporter : M Hasanuddin
Editor : M Hasanuddin

Serapan anggaran APBD 2024 hingga akhir bulan Mei baru mencapai 25 persen. 

Hal itu disampaikan oleh Penjabat Walikota Drs. Agus Mulyadi MSi kepada Radar setelah briefing dengan staf dari seluruh jajaran SKPD. 

Menurut Agus, serapan anggaran yang baru mencapai 25 persen tersebut masih jauh dari ideal. 

Seharusnya, hingga akhir bulan Mei 2024, serapan anggaran sudah mencapai 40 persen. 

“Serapan anggaran baru mencapai 25 persen hingga akhir bulan Mei, yang seharusnya mencapai 40 persen pada level ini,” ujarnya. 

Oleh karena serapan yang rendah ini, Agus berharap SKPD dapat mempercepat pelaksanaan program untuk meningkatkan serapan anggaran.

Hal ini menunjukkan bahwa masih banyak program yang belum berjalan, termasuk program fisik yang harus segera dilaksanakan dan tidak ditunda hingga akhir tahun anggaran. 

Agus juga menyinggung mengenai Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK yang memberikan catatan kepada PD Pembangunan dan RSD Gunung Jati.

Agus meminta agar pihak terkait dapat segera menindaklanjuti catatan yang diberikan oleh BPK.

Namun, Agus tidak merinci catatan yang diberikan BPK kepada PD Pembangunan dan RSD Gunung Jati. 

“Ada catatan dari BPK, tetapi saya meminta agar segera ditindaklanjuti oleh PD Pembangunan dan RSD Gunung Jati,” tegasnya. (abd)

Kategori :