CIREBON- Banyak nama yang dihubungkan dengan peristiwa pembunuhan Vina dan Eky.
Dan, dsalah satu nama yang disangkutpautkan adalah Aldo, warga Kota Cirebon. Ia bahkan disebut sebagai otak pembunuhan Vina dan Eky.
Tuduhan itu membuat Aldo sangat terganggu. Bahkan anak, istri, dan orang tuanya juga menjadi sasaran netizen.
Nama Aldo ramai diperbincangkan di salah satu pemilik akun media sosial Facebook sehingga menjadi viral. Akun dengan nama Ryan Wisnu, menyebutkan jika Aldo sebagai pelaku utama terbunuhnya Vina dan Eky.
Aldo akhirnya bersama kuasa hukumnya Reno SH mendatangi Polres Cirebon Kota untuk membuat aduan, Senin 27 Mei 2024. Mereka melakukan klarifikasi sekaligus mengadukan pemilik akun dengan nama Ryan Wisnu.
BACA JUGA:Praperadilan, Tim Hukum Pegi Siapkan Saksi saat di Bandung
“Kami sengaja hadir ke Polres Cirebon Kota untuk mengadukan terduga Ryan Wisnu atau RW yang telah menuduh Aldo sebagai otak atau pelaku utama pembunuhan Vina dan Eky," ucap Reno SH kepada Radar Cirebon.
Ditegaskan Reno, kliennya bukan pelaku pada kasus Vina dan Eky. Menurutnya, Aldo merupakan korban fitnah yang dilancarkan RW melalui akun media sosial sehingga menjadi opini liar. “Di Facebook, terduga RW menuduh secara gamblang dan menyebutkan secara gamblang bahwa saudara Aldo adalah otak dan atau dalang sekaligus pelaku dari pembunuhan Vina dan Eky," jelas Reno.
Reno selaku kuasa hukum Aldo, langsung melakukan pengecekan mencari kebenaran. “Setelah kami melakukan investigasi dan menghadirkan beberapa saksi, saudara Aldo sama sekali tidak terkait dengan persoalan yang dituduhkan oleh saudara RW tersebut," tegasnya.
Sebagai tindak lanjut apa yang sudah dilakukan oleh RW kepada kliennya, pihaknya bakal melakukan tindakan hukum. “Kami kemudian melakukan langkah-langkah hukum yaitu dengan mengadukan persoalan tersebut kepada pihak yang berwajib melalui Polres Cirebon Kota," katanya.
BACA JUGA:Linda setelah 8 Tahun: Kembali Kerasukan, Kali Ini Bawa Nama Baru di Kasus Vina dan Eky
Selain tindakan hukum yang bakal dilakukan, pihaknya juga meminta RW untuk klarifikasi atas tuduhan yang dilancarkan kepada Aldo. “Kami meminta juga kepada saudara RW untuk segera melakukan klarifikasi dan meminta maaf secara lisan maupun tulisan kepada Aldo atau mempertanggungjawabkan secara hukum atas perbuatannya," ungkapnya.
Menurut Reno, kliennya tersebut cukup terganggu atas tuduhan liar itu. Dijelaskan, tak hanya pribadi kliennya yang terganggu, tapi istri, anak, hingga orang tuanya, menjadi sasaran netizen. “Tuduhan itu menyebabkan kerugian psikis dari saudara Aldo dan keluarganya," kata Reno.
Ia menambahkan, tuduhan liar tersebut semakin lama mengganggu kehidupan klien dan keluarganya. “Hingga saat ini menjadi viral di beberapa media sosial, di mana bahkan sampai menyudutkan keluarganya. Sampai membawa orang tua. Ini fitnah yang cukup keras," ungkapnya.
Bahkan saking viralnya, kat Reno, salah satu pengacara nasional yang cukup kondang menyarankan Polres Cirebon Kota untuk menyelidiki Aldo.
BACA JUGA:PKB Ditinggal Koalisi Pilbup Cirebon, Waswin: Tak Perlu Panik