CIREBON - Jalan penghubungn antara desa Ujunggebang- Luwungkencana Kecamatan Susukan Kabupaten penuh dengan lubang.
Kerusakan yang cukup parah, apalagi kalau hujan turun.
Aspal di jalan ini sudah terkelupas, sehingga pengendaran roda dua mesti berhati-hati dan memperlambat kendaraanya.
BACA JUGA:Dinding Keliling Penuh Coretan, Bagian Bawah Rusak, Kondisi Taman Parkir Dishub Memprihatinkan
Tetapi tidak sedikit pula, pengendara motor yang mengalami kecalakaan.
Jalan ini merupakan akses satu-satunya yang menghubungkan kedua desa tersebut.
Kondisi ruas jalan yang paling parah terdapat di blok Kepuh, ditambah lagi sana ada jembatan dan jalannya sudah longsor.
Melihat kondisi tersebut, warga sekitar berinisiatif menambal dengan menggunakan aspal bekas.
Karena, keterbatasan sehingga perbaikan oleh warga setempat ini hanya bersifat sementara.
Jalan utama penghubung kedua desa ini, sudah lama dibiarkan rusak.
"Ini sudah lama sekali rusak, banyak warga sini yang mengalami kecalakaan"
"Ini harus segera diperbaiki, kalau tidak akan bertambah parah dan banyak korban berjatuhan," tegas Ibad, warga Ujunggeang Kecamatan Susukan.