Kantin Dapur Umi, Juaranya Masakan Rumahan

Minggu 03 Mar 2024 - 20:40 WIB
Reporter : Amirul I
Editor : Amirul I

CIREBON- Inovasi dan pengembangan pesantren menjadi alasan hadirnya Kantin Dapur Umi. Merupakan pengembangan di bidang ekonomi, Kantin Dapur Umi turut mengajak para santrinya praktik digital marketing.

Di sisi lain, hadirnya Kantin Dapur Umi juga telah membantu masyarakat sekitar dalam menyediakan makanan yang sehat dan lezat dengan harga yang bersahabat.

Ketua Yayasan Pondok Pesantren Daarul Faa'iziin, Dr Hj Ayi Nining M Ag menuturkan Pondok Pesantren Daarul Faa'iziin berdiri sejak tahun 2004 sebelumnya dengan nama Pondok Pesantren Al-Husna.

Terus berinovasi dan melakukan pengembangan, dibuatlah kantin dapur Umi yang beralamat di Jl Nusa Endah Kota Cirebon (samping SDN Mega Eltra) sebagai wujud pengembangan di bidang ekonomi. "Sejak 2015 sudah ada bisnis catering, bertepatan dengan ingin melakukan inovasi dan pengembangan untuk pondok pesantren jadi dibuatkan Kantin Dapur Umi ini," jelasnya, Minggu 3 Maret 2024.

BACA JUGA:DAM Perkenalkan New Honda Stylo 160

Dengan pengalaman lebih dari 8 tahun di bisnis kuliner, berbagai masakan yang disajikan di kantin Dapur Umi sudah tidak perlu diragukan. Setiap harinya tersedia sekitar 13 menu yang fresh disajikan dan berganti setiap harinya.

Maskaan yang disajikan berfokus pada sajian masakan rumahan dengan bahan berkualitas. "Kami menggunakan berbagai bahan makanan lokal yang terjamin kualitasnya dan terbaik," jelasnya.

Menu best seller yang dihadirkan di sini yakni sop iga dan ayam kampung. Sop iga yang dihadirkan di kantin Dapur Umi dibanderol dengan harga Rp25 ribu per porsi. Menggunakan iga sapi lokal asli dengan bumbu khasnya membuat sop iga ini selalu diburu setiap harinya.

Untuk ayam kampung tersedia dengan berbagai jenis masakan misalnya goreng, bakar, hingga garang asem. "Harga menu yang tersedia di sini sangat terjangkau mulai dari Rp2.500 saja hingga Rp 25ribu," ungkapnya kepada Radar Cirebon.

BACA JUGA:Job Expo 2024 Bank BTPN Syariah Diserbu Pelajar

Kantin Dapur Umi buka setiap hari pukul 10.30 WIB hingga 19.30 WIB. Sedangkan selama bulan Ramadan akan buka mulai pukul 15.00 WIB hingga 19.30 WIB. Khusus sepanjang bulan Ramadan akan disajikan pula aneka takjil, es buah dan bakso. Selain makanan yang lezat, Kantin Dapur Umi juga cukup nyaman untuk makan bersama.

Untuk pemesanan dan reservasi bisa langsung menghubungi nomor WA di 0813-2267-0520. "Kami memiliki kapasitas hingga 30 orang, untuk booking minimal pemesanan 20pax kami sediakan menu paket khusus. Adapun di hari Sabtu kami hanya menyediakan menu best seller yakni sop iga dan ayam kampung," bebernya.

Sementara itu, hadirnya Kantin Dapur Umi ini menjadi sarana para santri Pondok Pesantren Daarul Faa'iziin untuk mempraktikan ilmu digital marekting. Sebelumnya mereka mendapatkan pelatihan khusus bidang pemasaran digital.

Mereka juga telah belajar bagaimana cara menjual berbagai produk melalui marketplace. Berbagai produk yang dijual mulai dari pafrume, dan aneka fashion item. Di Kantin Dapur Umi ini mereka belajar langusng cara pemasaran.

BACA JUGA:Pj Walikota Susun Kabinet Baru Setelah Lebaran

Kategori :

Terkait

Minggu 03 Mar 2024 - 20:40 WIB

Kantin Dapur Umi, Juaranya Masakan Rumahan