Nyaman di Puncak

Senin 05 Feb 2024 - 16:39 WIB
Reporter : Bambang
Editor : Bambang

MILAN - Pertandingan bertajuk Derby d’Italia berlangsung sengit. Laga ini tersaji pada pekan ke-23 Serie A Liga Italia 2023/2024. Yakni, mempertemukan Inter Milan vs Juventus.

Pertandingan tersebut diselenggarakan di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (5/2) dini hari WIB. Berakhir dengan kemenangan tipis Inter Milan dengan skor 1-0.

Inter selaku tuan rumah, langsung tampil menekan pertahanan Juventus sejak menit awal. Hasilnya mereka mendapat peluang dari tendangan voli Federico Dimarco pada menit 17 setelah menerima umpan akurat dari Benjamin Pavard. Namun, sayangnya tendangannya masih melenceng dari gawang Juventus.

Inter kembali mendapatkan peluang pada menit 25. Federico Dimarco berhasil mengirimkan umpan tarik dari sisi kiri kepada Thuram. Akan tetapi tendangan Thuram masih mampu diblokir oleh pemain Juventus.

BACA JUGA:Soal Aktivitas Galian C di Kelurahan Kenanga, Sat Pol PP Sentil Dishub dan DLH

Di menit 37, Inter akhirnya bisa memecah kebuntuan melalui gol bunuh diri dari Federico Gatti yang salah mengantisipasi tendangan salto yang dilakukan oleh Pavard. Skor 1-0 untuk keunggulan Inter Milan bertahan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua Inter masih tampil menyerang. Hasilnya pada menit 56 mereka kembali mendapat peluang dari tendangan Federico Dimarco yang kembali masih belum tepat sasaran. Setelah terus ditekan, Juventus akhirnya mampu menciptakan peluang pada menit 63. 

Peluang tersebut diawali dari sepak pojok yang dilakukan Kenan Yildiz mampu ditanduk oleh Gleison Bremer dan bola mengarah ke Dusan Vlahovic yang langsung melakukan tendangan salto. Namun, tendangan tersebut jauh melambung diatas gawang Inter Milan.

Juventus kembali mengancam gawang Inter melalui tendangan dari luar kotak penalti yang dilakukan oleh Gatti pada menit 67.

BACA JUGA:Bupati Imron : Yang Pensiun Sangat Banyak, Namun Pengangkatan Pegawai Negerinya Sangat Sedikit

Namun, tendangan tersebut masih sedikit melebar di sisi kanan gawang Inter Milan. Skor 1-0 untuk keunggulan Inter bertahan hingga pertandingan usai. 

Dengan hasil tersebut membuat Inter Milan kokoh di puncak klasemen Liga Italia 2023/24 dengan selisih empat poin dari Juventus di posisi kedua. (jpnn)

Kategori :

Terkait

Senin 05 Feb 2024 - 16:39 WIB

Nyaman di Puncak