GPM Hadirkan Gemarikan Untuk Masyarakat

Kamis 14 Nov 2024 - 20:30 WIB
Reporter : M Hasanuddin
Editor : M Hasanuddin

Gerakan Pangan Murah (GPM), selalu disambut antusias. Dalam GPM, selain bahan pangan pokok berkualitas harga terjangkau, hadir pula Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan), yang merupakan bagian dari Pojok Stunting (Posting). 

Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Kota Cirebon Hj NR Madyawati SH MPd mengatakan, Pojok Stunting upaya Pemerintah Kota Cirebon, dalam menekan angka stunting. Diantaranya, dengan gemar makan ikan. “Kandungan protein ikan, meningkatkan imunitas, juga mencegah stunting. Makan ikan itu enak dan sehat,” ucapnya. 

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKPPP) Kota Cirebon Hj Elmi Masruroh SP MSi menyampaikan, dalam Posting GPM, ada sosialisasi pola konsumsi pangan Beragam Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA), stop boros pangan, dan Gemarikan. Semua hal itu, agar warga Kota Cirebon terpenuhi kebutuhan gizinya, dengan pangan harga terjangkau.

GPM, lanjutnya, upaya bersama menjaga Stabilitasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di tingkat produsen dan konsumen. Sehingga, kata Elmi Masruroh, inflasi Kota Cirebon terkendali, dan daya beli masyarakat meningkat. GPM dengan berbagai kegiatan didalamnya, bentuk nyata pelayanan terbaik pemerintah. “Kami hadir untuk masyarakat,” ujarnya. (ysf)

Tags :
Kategori :

Terkait