Rose dan Bruno Mars kembali memukau, Awalnya Aneh, tapi Asyik

Jumat 01 Nov 2024 - 17:42 WIB
Reporter : M Hasanuddin
Editor : M Hasanuddin

ROSE dan Bruno Mars kembali memukau penggemar dengan kolaborasi terbarunya. Yakni, lagu bejudul APT. Berbeda dari lagu-lagu sebelumnya, APT hadir dengan nuansa segar dan energik, memadukan suara khas Rose dan sentuhan soulful Bruno. Lagu ini langsung jadi sorotan, membawa warna baru yang memikat dalam dunia musik. Kira-kira gimana sih, first impression Sobat Zetizen terhadap lagu APT ini? Yuk, kita simak! 

Tanggapan pertama datang dari Fathma Nafisah Hernawan, siswi SMAN 7 Kota Cirebon. Ia mengaku bahwa lagu APT berbeda dari lagu-lagu Rose sebelumnya, dan terdengar sangat asyik sejak pertama kali didengar. “Lagunya seru, karena aku udah denger lagu-lagu Rose yang sebelumnya. Kayak Gold dan Underground, itu kan lagunya kayak melow gitu, tapi comeback sekarang sama Bruno Mars lagunya jadi asyik gitu pembawaannya,” ucapnya.

Tanggapan selanjutnya datang dari Athif Inez Quaisya, siswi SMAN 8 Kota Cirebon yang menyukai trend di TikTok. “Awal saya denger lagu APT itu, biasa aja. Malah pas denger kayak aneh. Tapi makin ke sini lagunya makin booming. Terus gak lama saya suka sama lagunya deh. Kesan dari lagunya itu lucu, dan juga gerakan dari lagu APT bisa dijadikan trend seperti di TikTok. Lagu ini juga terinspirasi dari game yang ada di Korea. Yang bikin menarik, lagu APTberkolaborasi dengan Bruno Mars! Dan ini yang buat lagunya lebih dilirik oleh seluruh dunia,” ujarnya.

Tanggapan terakhir datang dari Azzahra Ashiam, siswi SMAN 4 Kota Cirebon. Ia mengungkapkan bahwa lagu APT salah satu lagu terfavorit. Karena, konsep lagu yang berulang, mudah untuk diingat. “Hal yang buat aku suka dari lagu APT itu karena lagu ini lagi trend dan banyak banget kan yang bikin video atau cover apapun dari lagu APT. Jadi bisa kayak lama-lama enak juga didengernya gitu. Dari segi lirik lagunya juga, itu konsepnya kayak berulang gitu. Jadi gampang banget buat diingat. Bruno sama Rose di0mix gitu jadi bawain suasana yang kayak pop banget,” tandasnya. (endah/nikol/siti)

Kategori :

Terkait

Jumat 01 Nov 2024 - 17:46 WIB

Hal yang Bikin Suka Lagu APT

Jumat 01 Nov 2024 - 17:38 WIB

Fakta Unik Lagu APT