Anggota DPR Resmi Dilantik, Dapil Cirebon dan Indramayu Tetap Wajah-wajah Lama

Selasa 01 Oct 2024 - 20:19 WIB
Reporter : Amirul I
Editor : Amirul I

CIREBON- Anggota DPR RI Dapil Jabar VIII Kota/Kabupaten Cirebon dan Kabupaten Indramayu tetap didominasi wajah-wajah lama. Dari 9 kursi yang diperebutkan pada Pileg 14 Februari 2024 lalu, 7 milik para incumbent. Dan, dua kursi lainnya diisi oleh Daniel Mutaqien serta Rokhmin Dahuri.

Daniel merupakan putra mantan Bupati Indramayu Irianto MS Syafiudin dan Hj Anna Sophana. Daniel sendiri lolos pada Pileg 2019. Namun pada akhir 2020, ia mundur karena maju Pilbup Indramayu, meskipun akhirnya harus kandas.

Pada Pileg 2024, Daniel maju dan berhasil kumpulkan sebanyak 89.357 suara. Bersama Dave Akbarshah (80.526), keduanya berhasil mengamankan kursi pertama dan ke-8 setelah mengungguli caleg Partai Golkar lain yang namanya cukup dikenal. Seperti Yuddy Chrisnandy dan Bambang Hermanto.

Setali tiga uang, PDIP juga berhasil mempertahankan dua kursi kedua dan ke-9 nya dari dapil ini melalui Rokhmin Dahuri (94.081 suara) dan Selly Andriani Gantina (63.910 suara). PDIP berhasil mengumpulkan total 419.402 suara.

BACA JUGA:Resmi Jadi Anggota DPR, Artis Verrel Bramasta Mengaku Siap Diteror Warga

Di internal partai, Rokhmin dan Selly mengungguli caleg-caleg lainnya. Seperti Andri Wijaya Kusuma, I Ketut Sustiawan, Yoseph Umarhadi, hingga mantan Walikota Cirebon, Nashrudin Azis.

Sementara itu, lima kursi dibagi rata oleh lima partai. Yakni Gerindra, PKB, PKS, Demokrat dan Nasdem. Gerindra berhasil mengamankan satu kursi DPR RI dengan raihan suara total sebanyak 292.781. Adalah Kardaya Warnika, petahana yang menjadi peraih suara tertinggi: sebanyak 64.425 suara.

Berikutnya adalah PKB yang meraih kursi ke-4 melalui petahana, Dedi Wahidi. Dedi Wahidi berhasil meraih 88.462 suara. Mengungguli caleg PKB lainnya, seperti dr Makky Zamzami, Mochamad Luthfi dan Muhamad Solihin.

Partai Nasdem yang berhasil menaikkan suaranya dibanding pemilu sebelumnya, sukses meraih kursi kelima melalui petahana H Satori. Ia berhasil meraih suara tertinggi di internal dengan perolehan 70.708 suara suara.

BACA JUGA:Distribusi Logistik Pilkada, 6.640 Bilik Suara Masuk Gudang KPU Kabupaten Cirebon

Kursi selanjutnya diamankan oleh PKS. PKS meraih kursi ke-6 melalui petahana, Netty Prasetyani Heryawan. Istri mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan itu berhasil kembali ke Senayan dengan raihan 67.263 suara.

Selanjutnya adalah Partai Demokrat yang kembali mengamankan satu kursi DPR RI dari Dapil Jabar VIII. Partai Demokrat berhasil mengamankan kursi ke-7 melalui petahana Herman Khaeron yang mendapat dukungan sebanyak 78.033 suara.

Sementara itu, dalam pernyataan resminya usai dilantik, Herman Khaeron menegaskan akan kembali memperjuangkan aspirasi dan harapan masyarakat Cirebon dan Indramayu.

BACA JUGA:Presiden Jokowi Terima Daftar Nama Capim dan Cadewas KPK

“Saya akan terus bekerja memperjuangkan kesejahteraan masyarakat," ucap wakil rakyat yang akrab disapa Kang Hero itu. Ia pun berharap bisa berkolaborasi dengan semua pihak, khususnya untuk meningkatkan pembangunan di Cirebon dan Indramayu. (awr/rc)

Tags :
Kategori :

Terkait