Akibat Korsleting Listrik, Ponpes Al Islah Desa Sudimampir Kebakaran

Petugas Damkar Indramayu sedang melakukan upaya pemadaman api yang membakar ruangan santri putra di Ponpes Al Islah, kemarin.-dokumen -tangkapan layar

INDRAMAYU- Diduga akibat korsleting listrik, ruangan asrama putra Pondok Pesantren (Ponpes) Al Islah Desa Sudimampir Kecamatan Balongan mengalami kebakaran pada Senin 2 September 2024 sekitar pukul 11.00 WIB.

Beruntung dalam kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa. Hanya saja, menghanguskan ruangan asrama putra sehingga pengelola pondok pesantren alami kerugian materil yang ditaksir mencapai Rp200 juta.

Danru 1 Indramayu pada Satpol PP dan Damkar Indramayu, Tofan Haniansah menyatakan, pihaknya menerima laporan kebakaran dari pihak pelapor sekitar pukul 11.24 WIB.

BACA JUGA:Upaya Jemput Bola, Kejar Target Tagihan PBB

BACA JUGA:Tips Penting Bagi Pengendara Pemula Sebelum Berkendara

Mendapat laporan tersebut, pihaknya langsung mengerahkan personel dan satu unit mobil damkar untuk melakukan pemadaman.

“Saat sampai lokasi, disana sudah ada ustad bersama para santri melakukan upaya pemadaman menggunakan alat seadanya,” ujarnya.

Dengan kondisi api yang masih besar, lanjut Tofan, Damkar Indramayu selanjutnya kembali mengerahkan satu unit mobil damkar dari Pos Jatibarang.

BACA JUGA:Apel Pagi Pegawai Dinas PUTR Tandatangani Pakta Integritas Netralitas dalam Pilkada

BACA JUGA:Musim Kemarau, BPBD Siaga Bencana Kebakaran 24 Jam

Sehingga dalam upaya pemadaman tersebut membutuhkan dua mobil damkar.

“Api berhasil kita padamkan sekitar pukul 12.16 WIB, korban jiwa nihil hanya kerugian materil saja sekitar Rp200 juta,” katanya.

Tag
Share