Merilis Ulang "Kamu Saja" dalam Versi Akustik

Band Kotak yang beranggotakan Tantri, Cella, dan Chua itu menghadirkan kembali lagu-lagu lama dalam nuansa akustik.-ist-radar cirebon

BAND rock Kotak, baru saja merilis ulang lagu "Kamu Saja" dalam versi akustik. Peluncuran single ini merupakan bagian dari upaya penyegaran terhadap karya-karya yang pernah dirilis sebelumnya. Setelah sukses dengan proyek Kolaberaksi, yang melibatkan musisi lintas generasi dan genre, Kotak kini menghadirkan proyek terbaru bertajuk "Kotakustik".

Dalam proyek "Kotakustik", band yang hampir mencapai usia dua dekade ini telah merilis ulang lagu-lagu lama dalam versi akustik. Kali ini, Kotak kembali dengan lagu "Kamu Saja" versi akustik yang telah direkam ulang sebagai proyek "Kotakustik". Versi asli dari lagu "Kamu Saja" awalnya dirilis pada tahun 2014, dan termasuk dalam album berjudul "Never Dies". Lagu ini diciptakan oleh Mario Marcella Handika Putra, yang juga dikenal sebagai Cella, gitaris dari band Kotak.

"Kami ingin mengenalkan kembali lagu-lagu lama kami kepada pendengar di Indonesia dengan sentuhan yang sedikit berbeda. Semoga lagu ini dapat diterima dengan baik oleh para penggemar setia Kotak, dan juga bisa menjangkau pendengar-pendengar baru," ungkap personel band Kotak.

Proyek "Kotakustik" memungkinkan band yang beranggotakan Tantri, Cella, dan Chua itu menghadirkan kembali lagu-lagu lama dalam nuansa akustik. Tiga lagu pertama yang dipilih untuk direkam ulang dalam proyek ini adalah "Bayang Abadi" (2008), "Kembali Untukmu" (2008), dan "Kekasih Seseorang" (2016). Ketiga lagu ini mendapat sambutan luar biasa di platform TikTok dan YouTube, dengan ratusan ribu penonton setiap harinya.

BACA JUGA:Alergi, Tak Hentikan Pelihara Kucing

Sebelumnya, Kotak telah menyelesaikan proyek "Kolaberaksi" yang melibatkan kolaborasi dengan musisi dari berbagai genre musik. Proyek ini menghadirkan kembali lagu "Beraksi" dalam berbagai versi, yang melibatkan musisi seperti Winky Wiryawan x Mahesa Utara, Feel Koplo, dan Willy Winarko. Dengan proyek-proyek terbarunya, Kotak terus menghadirkan inovasi dalam karya-karyanya, menjaga keberagaman musik, dan tetap mempersembahkan yang terbaik bagi para pendengarnya. (jpnn) 

Tag
Share