Kesehatan Tubuh itu Mahal
Ilustrasi--
Kedua, istirahat cukup. Istirahat yang cukup dapat berdampak baik bagi kesehatan tubuh. Bila istirahat kurang, kehidupan yang dijalani akan terasa kurang maksimal dan kurang produktif.
Seperti kurangnya berkonsentrasi, mudah marah, daya ingat menurun, kesehatan tubuh menjadi menurun, tampak lesu, dan lain sebagainya. Kurangnya tidur dapat menimbulkan masalah lain yang hanya akan berdampak pada kesehatan.
BACA JUGA:Lagi, Everton Dihukum Pengurangan Poin Lagi, Ini Penyebabnya
Kurang tidur tidak hanya terasa dari dalam tubuh, melainkan dapat dilihat dari luar, seperti tampak pada wajahnya. Dengan demikian, kurang tidur atau tidak bisa mendapatkan istirahat yang cukup bisa menyebabkan pekerjaan atau tugas-tugas menjadi tidak terselesaikan dengan baik.
Kurangnya tidur juga bisa menyebabkan menurunnya produktivitas. Jika Anda adalah siswa atau mahasiswa yang memiliki tidur tidak cukup, akan berdampak pada terganggunya proses belajar. Waktu istirahat atau tidur yang baik bagi remaja atau dewasa adalah 7 jam sampai 9 jam per hari.
Ketiga, jangan stres, stres merupakan reaksi seseorang baik secara fisik maupun emosional (mental/ psikis) apabila ada perubahan dari lingkungan yang mengharuskan seseorang menyesuaikan diri. Stres adalah bagian alami dan penting dari kehidupan.
Tetapi apabila terlalu berat dan berlangsung lama hingga tidak bisa mengontrol, stres dapat merusak kesehatan tubuh. Meskipun stres dapat membantu menjadi lebih waspada dan antisipasi ketika dibutuhkan, namun dapat juga menyebabkan gangguan emosional dan fisik. Untuk itu, kendalikan stres agar kesehatan tubuh tidak dapat terganggu.
BACA JUGA:Ini Dia Klub Baru Pratama Arhan
Keempat, makan makanan sehat dan bergizi. Makanan sehat merupakan sebagai makanan yang memiliki kombinasi variasi makanan sehingga mengandung berbagai macam nutrisi. Makanan sehat dan seimbang yang terdiri dari karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral.
Dengan dapat melakukan diet yang sehat tentunya disertai dengan cara mengurangi konsumsi garam, gula serta lemak jenuh dan lemak trans yang diproduksi secara industri.
Dengan mengurangi makanan yang tidak sehat atau mengonsumsi makanan sehat dan menerapkan pola hidup sehat akan membantu menjaga daya tahan tubuh.
Nah, betapa pentingnya kita menjaga kesehatan tubuh. Kalau bukan dari diri sendiri yang menjaga, lalu siapa lagi? Untuk itu, jagalah kesehatan tubuhmu, dan biasakan agar bisa untuk menerapkan pola hidup sehat. Agar tidak ada penyakit di dalam tubuh Anda. (*)
Penulis adalah Pengurus PKK Desa Wanantara Indramayu