OJK Cirebon Targetkan 150 Edukasi Inklusi Keuangan

TARGET OJK: Kepala OJK Cirebon, Agus Muntholib, saat ditemui di Kantor OJK Cirebon.-APRIDISTA SITI RAMDHANI / RADAR CIREBON-
CIREBON – Untuk terus meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat, setiap tahunnya Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Cirebon menggelar berbagai sosialisasi edukasi inklusi keuangan.
Tahun ini, OJK Cirebon menargetkan 150 sosialisasi yang akan dilaksanakan di wilayah Ciayumajakuning.
Kepala OJK Cirebon, Agus Muntholib, menyebutkan bahwa sepanjang tahun 2024, ada 134 sosialisasi mengenai edukasi inklusi keuangan di Ciayumajakuning. Tahun ini, target sosialisasi ditingkatkan menjadi 150.
Sosialisasi ini akan menyasar berbagai kelompok masyarakat, mulai dari pelajar, mahasiswa, ibu rumah tangga, petani, UMKM, nelayan, penyandang disabilitas, hingga peternak.
“Tahun ini, masing-masing daerah akan memiliki fokus sosialisasi yang berbeda, disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat,” ungkapnya.
Untuk wilayah Kabupaten Cirebon, tahun ini OJK Cirebon akan fokus memberikan sosialisasi kepada masyarakat di Cirebon Timur, khususnya kepada petani.
Sosialisasi akan mencakup topik ekonomi syariah, inklusi keuangan, dan pencocokan produk dengan perbankan.
Sedangkan untuk Kota Cirebon, sosialisasi akan difokuskan pada pemberdayaan masyarakat di bawah garis kemiskinan.
“Pemberdayaan ini juga akan dilakukan bersama para stakeholder, mulai dari BUMN hingga lembaga keuangan,” jelasnya.
Dalam upaya memperkecil rasio Gini, OJK Cirebon juga akan melakukan pemberdayaan masyarakat di wilayah Indramayu.
Pemberdayaan UMKM dan petani akan dikemas dalam sosialisasi yang bekerja sama dengan Jasindo.
Kegiatan ini juga akan berfokus pada para petani mangga.
“Kami juga akan mendorong penggunaan asuransi usaha tani dan padi,” ungkapnya.
Adapun di Majalengka, sosialisasi tahun ini akan berfokus pada edukasi investasi dan pengembangan wisata, yang akan bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata.