Totalitas Menangkan Dirahmati
Ribuan warga Subang dan sekitarnya serta Anggota DPRD Kuningan Dapil 5 dari koalisi parpol seperti Agus Sugiono, Jajang Jana, serta tokoh masyarakat H Kosidin memadati lokasi senam sehat bareng Paslon Dian-Tuti (Dirahmati), Minggu (27/10) pagi. -ist-radar cirebon
BACA JUGA:Puluhan Anak Yatim dan Jompo Terima Santunan
"Pasangan Dirahmati juga memiliki komitmen, untuk memperkuat peran pesantren dalam pendidikan karakter dan moral bangsa. Ini mendapat dukungan penuh dari komunitas alumni pesantren, yang terus berperan aktif dalam pengembangan pendidikan Islam," ungkapnya.
Pihaknya menekankan, bahwa pasangan Dirahmati juga fokus pada peningkatan kesejahteraan sosial melalui program pemberdayaan berbasis agama, seperti zakat, infak, dan wakaf. Misi pasangan ini untuk memperbaiki kondisi sosial-ekonomi masyarakat dinilai selaras dengan nilai-nilai yang dipegang oleh alumni pesantren.
Selain itu, peran politik alumni pesantren dalam memperjuangkan aspirasi umat dan menjaga persatuan NKRI juga menjadi alasan kuat dukungan ini.
"Jika pasangan Dirahmati konsisten mendukung aspirasi umat dan komunitas pesantren, terutama dalam menjaga keberagaman dan persatuan, hubungan ini akan semakin erat,” tuturnya. (ags)